Jakarta - Cabang sepak bola putra Asian Games 2018 telah memasuki babak perempat final. Sayangnya, Timnas Indonesia U-23 tak ikut bersaing di fase ini setelah kalah adu penalti melawan Uni Emirat Arab dengan skor 3-4 (2-2) pada Jumat (24/8/2018) silam.
Kegagalan Tim Merah-Putih di Asian Games 2018 tentu mengecewakan. Apalagi sepanjang kompetisi, Evan Dimas cs.
Advertisement
Bahkan saat melawan UEA, tim asuhan Luis Mulla mampu mengejar dua kali ketinggalan melawan tamunya. Sayangnya, dewi fortuna tidak menaungi timnas dalam adu penalti.
Dua penendang yakni Septian David dan Saddil Ramdani gagal menjalankan tugasnya. Sementara UEA hanya gagal sekali tembakan yakni Abdullah Ghanem.
UEA akan menantang Korea Utara dalam perempat final Asian Games 2018. Laga akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor (27/8/2018). Selain duel ini, ada tiga partai lainnya yang tak kalah seru.
Jepang akan menantang Arab Saudi. Sedangkan Korea Selatan bakal melawan Uzbekistan. Satu laga lain mempertemukan wakil Asia Tenggara, Vietnam akan menantang Suriah.
Berikut jadwal lengkap babak 8 besar sepak bola Asian Games 2018:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Pertandingan dan Live Streaming
27 Agustus 2018
Pukul 16.00 WIB
Uzbekistan Vs Korea Selatan (Stadion Patriot)
Arab Saudi Vs Jepang (Stadion Pakansari)
Pukul 19.00 WIB
Suriah Vs Vietnam (Stadion Patriot)
UEA Vs Korea Utara (Stadion Pakansari)
Advertisement