Sukses


    Live Streaming Final Sepak Bola Asian Games 2018 di O Channel: Korea Selatan Vs Jepang

    Bola.com, Jakarta - Nakhoda Timnas Korea Selatan U-23, Kim Hak-bom, optimistis anak asuhnya bakal tampil maksimal saat menghadapi Jepang  pada final sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (1/9/2018). Namun, Kim menggarisbawahi ada satu hal yang membuatnya waswas menjelang laga penting tersebut.

    Sang pelatih mengaku khawatir anak asuhnya bakal bermain terlalu bersemangat sehingga malah berpotensi menjadi bumerang untuk mereka. 

    "Kami siap menghadapi pertandingan dan kami akan menunjukkan performa terbaik. Saya juga ingin kami tampil agresif, tapi pemain juga perlu bersikap bijaksana," kata Kim, seperti dilansir Channel News Asia, Jumat (31/8/2018). 

    "Saya yakin pemain kami akan bermain bagus. Saya hanya mengkhawatirkan satu hal, mereka mungkin menjadi terlalu agresif karena sangat ingin menang," sambung sang pelatih. 

    Korsel lebih difavoritkan pada laga ini karena diperkuat pemain-pemain berpengalaman. Satu di antaranya bintang Tottenham Hotspur, Son Heung-min.

    Pertandingan final menjadi penting bagi para pemain karena medali emas Asian Games bisa menghindarkan atau mengurasi durasi wajib militer. Jika gagal meraih emas, para pemain tetap harus menjalani wajib militer selama 21 bulan. 

    Kim optimistis para pemain akan tampil habis-habisan karena itu laga penting bagi mereka. 

    "Pemain kami akan menampilkan yang terbaik. Tanpa keraguan, pertandingan final itu sangat penting bagi mereka. Jadi, saya tak ingin mengatakan apa pun kepada para pemain," tegas Kim mengenai final sepak bola putra Asian Games 2018.   

    Pembaca Bola.com bisa menikmati pertandingan final cabor sepak bola di Asian Games 2018 antara Korea Selatan Vs Jepang secara langsung di stasiun televisi OChannel. Kick-off pertandingan pukul 19.00 WIB. Laga ini juga akan disiarkan secara live streaming di situs kami dan Vidio.com. Simak panduannya di bawah ini untuk bisa menikmatinya.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 2 halaman

    Live Streaming Asian Games 2018

    Live streaming pertandingan Korea Selatan Vs Jepang bisa dinikmati dengan mengklik tautan ini atau memutar player di bawah ini.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer