Sukses


    Bermain Santai, Ganda Putri Indonesia Capai Final Asian Para Games 2018

    Jakarta - Ganda putri Indonesia, Oktila Leani / Khalimatus Sadiyah menembus final cabor bulu tangkis SL3-SU5 Asian Para Games 2018. Keduanya menyisihkan pasangan Thailand, Saensupa Nipada / Srinavakul Chanida, tanpa halangan berarti di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (11/10/2018).

    Oktila / Sadiyah hanya membutuhkan waktu 20 menit untuk memastikan tempat di final Asian Para Games 2018. Pada gim pertama, mereka menang 21-8.

    Dominasi Oktila / Sadiyah berlanjut di gim kedua. Tanpa ampun, Oktila / Sadiyah melibas pasangan Thailand 21-6.

    Diakui Oktila, ia dan Sadiyah cukup santai dalam meladeni permainan pasangan Thailand. "Kita lebih rileks soalnya saya ketemu mereka udah lebih dari lima atau enam kali. Permainan mereka tidak ada yang berubah," kata Oktila usai pertandingan.

     

    * Grab selaku official mobile platform partner juga mendukung Asian Para Games 2018

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Pertandingan Kedua

    Bagi Oktila / Sadiyah, ini adalah pertandingan kedua mereka dalam satu hari. Sebelumnya, Oktila justru harus bertanding melawan Sadiyah di nomor tunggal putri.

    Meski bermain dua kali, Oktila mengaku tidak begitu lelah. "Ini pertandingan yang paling santai, sebelumnya malah bisa lima kali," ujar Oktila.

    3 dari 3 halaman

    Atur Strategi

    Oktila / Sadiyah akan berhadapan dengan pasangan Tiongkok, Cheng Hefang / Ma Huihui di babak final. Cheng/ Ma melaju ke final setelah mengalahkan rekan senegaranya, Xiao Zuxian / Yang Qiuxia.

    Menghadapi partai final Asian Para Games 2018, Oktila mengaku sudah menyiapkan strategi. "Untuk partai final, mungkin saya akan membiarkan Alim main sendiri dulu. Kalau tidak memungkinkan, mungkin saya main cover," kata Oktila.

     

    Sumber: Liputan6.com

    Video Populer

    Foto Populer