Bola.com, Jakarta - Pertandingan leg kedua semifinal Liga Europa akan dihelat pada Jumat (15/5/2015) dini hari WIB. Dua laga sengit bakal tersaji mengingat Sevilla, Fiorentina, Dnipro, dan Napoli bertekad memetik hasil bagus demi berlaga di final.
Pada pertemuan pertama, Sevilla yang menjamu Fiorentina di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, 8 Mei, berhasil memetik kemenangan tiga gol tanpa balas. Dengan hasil tersebut, kans Sevilla lolos ke partai puncak sangat besar.
Tapi syaratnya, mereka harus merengkuh hasil imbang atau kalah minimal selisih dua gol saat gantian bertandang ke markas Fiorentina di Stadio Artemio Franchi.
Namun demikian, Fiorentina enggan menyerah begitu saja. Meski tak diperkuat Giuseppe Rossi, Khouma Babacar, Juan Vargas, serta Micah Richards yang masih dibekap cedera, I Viola bertekad menang dengan skor 4-0.
Di pertandingan lain Napoli bakal bertandang ke markas Dnipro Dnipropetrovsk di NSK Olimpijs'kyj. Bermain imbang 1-1 di pertemuan pertama, Napoli berambisi mengunci kemenangan atas Dnipro demi bisa berlaga di final Liga Europa yang berlangsung di Stadion Narodowy pada 27 Mei.
Partenopei pun akan turun dengan skuat terbaiknya di laga ini. Gonzalo Higuain yang menjadi penyerang tunggal di lini depan, bakal disuport Lorenzo Insigne, Marek Hamsik, serta Manolo Gabbiadini yang berperan sebagai gelandang serang.
Akan tetapi, Dnipro tak bisa begitu saja dianggap remeh. Bermain di hadapan pendukung sendiri akan makin mendongkrak semangat juang pasukan Myron Markevych itu mendepak Napoli dari Liga Europa.
Jadwal Leg Kedua Semifinal Liga Europa:
Jumat (15/5/2015) dini hari:
02.05 WIB: Fiorentina vs Sevilla
02.05 WIB: Dnipro vs Napoli
Jadwal Leg Kedua Semifinal Liga Europa
Sevilla hanya butuh hasil imbang saat bersua Fiorentina di leg kedua semifinal demi mengamankan tiket final Liga Europa.
Advertisement
Timnas Indonesia
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5199493/original/049674100_1745585855-Timnas_Indonesia_-_Ole_Romeny__Ragnar_Oratmangoen__Rafael_Struick__Marselino_Ferdinan__Eliano_Reijnder_copy.jpg)
Membandingkan Kinerja Striker Abroad Timnas Indonesia di Level Klub: Hanya Ada Satu yang Stabil, Sisanya Menderita
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/764741/original/018747000_1415714145-Indonesia_vs_Timor_Leste__foto_6_.jpg)
Kiprah Terkini Deretan Pesepak Bola Naturalisasi Timnas Indonesia Generasi Awal: Jadi Pundit hingga Agen Pemain
Patrick Kluivert
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5154503/original/064266100_1741386670-ole-romeny-oxford-un_43da63d.jpg)
Hasil Pemain Abroad Timnas Indonesia: Disaksikan Patrick Kluivert, Ole Romeny sebagai Pengganti dan Oxford Telan Kekalahan
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5185889/original/800_1744518659-Selamat_hari_Minggu._Mari_bersyukur_atas_berkah_yang_diberikan_Tuhan_kepada_kita___malutunitedfc__malutunited__sepakbola__liga1__indonesia__KitaUTD__TrobosTerus__LaskarKieRaha__Toma.jpg)
Yakob Sayuri Cetak Hattrick dalam 8 Menit di BRI Liga 1, Layak Diberikan Jalan Kembali ke Timnas Indonesia

Patrick Kluivert Bangga dengan Pencapaian Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia: Baru Permulaan!
BRI Liga 1
PLN Mobile
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4890375/original/005197100_1720795966-Electric.jpeg)
Nonton Tim Favorit Tanding di Grand Final PLN Mobile Proliga 2024, Beli Tiketnya di Aplikasi PLN Mobile
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/thumbnails/4884578/original/006696600_1720245993-komentar-sby-setelah-nonton-langsung-jakarta-lavani-allo-bank-electric-di-pln-mobile-proliga-2024-7032c2.jpg)