Sukses


25 Suporter Ditangkap Akibat Kerusuhan di Piala FA Malaysia

Bola.com, Petaling Jaya - Polisi menahan 25 suporter yang terlibat kerusuhan seusai pertandingan leg kedua semifinal Piala FA Malaysia, Sabtu (16/5). Dua di antaranya dinyatakan positif menggunakan shabu.

Pada leg kedua semifinal Piala FA Malaysia, Terengganu FA menang 3-2 atas Singapore Lions XII. Namun anak asuh Abdul Rahman Ibrahim gagal ke final karena kalah agresivitas tandang. Pada leg pertama Lions XII menang 2-1 di kandangnya.

Namun jelang laga leg kedua itu berakhir di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, pendukung tuan rumah rusuh. Semua berawal dari gol tuan rumah yang tak disahkan wasit karena pemain Terengganu berada di posisi offside. Keputusan wasit itu dianggap tak adil dan protes dilakukan kubu Terengganu sehingga fans terpancing melakukan hal anarkis.

"Dua dari 25 orang yang ditangkap dinyatakan positif shabu. Mereka akan diserahkan sampai Rabu untuk memfasilitasi penyelidikan," kata kepala polisi distrik Kuala Terengganu Idris Abdul Rafar dikutip dari Malaymailonline. "Tidak ada laporan cedera serius namun empat orang menerima pengobatan rawat jalan setelah mereka dilempari dengan batu."

Untuk mengamankan pertandingan tersebut, Idris mengatakan 240 personel dikerahkan dalam pertandingan yang disaksikan langsung 31 ribu fans tersebut.

"Kami akan melakukan penyelidikan lanjutan setelah kami melihat beberapa rekaman video dari insiden itu. Kami juga telah mengimbau kepada anggota pers untuk maju dan memberikan rekaman yang jelas tentang pertandingan," katanya.

Dua bus pengangkut tim Singapura dan fans mereka dilempari dengan batu. Pendukung Terengganu di luar stadion saling melempar flare dan menyebabkan kebakaran. Empat kendaraan lain, termasuk sebuah kendaraan polisi rusak parah. Para pendukung juga menghancurkan jendela dan pintu kaca beberapa di stadion.

Tim tamu dan 199 fans mereka tetap di stadion sampai jam 03:10 waktu setempat hingga polisi mengantar mereka ke hotel. Kerusakan telah mengakibatkan kerugian sampai 150 ribu ringgit.

Baca Juga:

Juventus Kutuk Kerusuhan Suporter di Derby Della Mole

Kerusuhan Suporter dalam Laga Torino vs Juventus

Jadi Biang Kerusuhan, 15 Suporter Rusia Diamankan Polisi

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer