Bola.com, Genoa - Roberto Mancini mengaku kalau harapan Internazionale ke kompetisi Eropa sudah habis dan menjelaskan mengapa skuatnya takluk 2-3 dari Genoa.
Nerazzurri kembali kehilangan peluang untuk lolos ke empat besar setelah keunggulan mereka disusul dua kali di Stadion Marassi. Apakah gagalnya Inter musim ini memberikan efek terhadap manuver mereka di bursa pemain?
Baca Juga
Daftar Calon Bek Baru Juventus Pengganti Bremer dan Cabal Sejauh Ini, Siapa Hendak Dibeli pada Januari 2025?
Lautaro Martinez Kian Gemilang, Legenda Inter Milan: Bisa Main di Premier League, tapi Semoga Tidak
Legenda Inter Milan Sebut AS Roma sebagai Tim Terburuk di Liga Italia Saat Ini: Jose Mourinho Sudah Menduganya!
Advertisement
"Sulit untuk mendiskusikan soal bursa pemain sekarang. Para pemain telah bekerja keras dan sudah secara total mengubah mentalnya. Sayang kami membuat banyak kesalahan di laga-laga menentukan dan Anda harus membayar itu semua."
"Hasil ini tentu bukan yang kami inginkan, tapi Inter sudah ada di trek yang benar. Memang benar kalau kami harus membeli pemain kelas dunia karena itu akan meningkatkan kualitas tim dan juga membantu pemain muda untuk berkembang," ucap Mancini dilansir Football Italia.
Dalam laga ini, Inter harus kebobolan dua kali karena kesalahan Andrea Ranocchia dan Samir Handanovic. Namun Mancini menolak menyebut mereka biang kerok kegagalan tim menuai poin penuh.
"Sayangnya hal-hal seperti ini terjadi, tak ada gunanya menyalahkan seseorang dalam fase seperti ini. Jika memang tim kalah maka saya memilih dengan cara seperti tadi karena Inter sudah menyerang dan berusaha menang."
"Saya optimistis bisa menang tapi nyatanya hasil tak berpihak kepada kami. Identitas ini merupakan awal yang bagus untuk musim depan. Sayangnya pula kami gagal ke Eropa musim depan, jadi kami harus merasa bersalah kepada suporter dan Presiden klub," papar mantan striker Sampdoria tersebut.
Baca juga:
Kapten Inter Ternyata Doyan Makanan Indonesia
Erick Thohir: Inter Bakal Lakukan Segala Cara Boyong Yaya
Roberto Mancini Sebut Sulit Kabulkan Keinginan Handanovic