Sukses


Iniesta Kejar Rekor Seedorf di Final Liga Champions

Bola.com, Barcelona - Pemain Barcelona Andres Iniesta berpeluang menyamai pencapaian mantan bintang AC Milan Clarence Seedorf. Syaratnya, gelandang berusia 31 tahun ini tampil di final dan membawa Barcelona mengalahkan Juventus pada final Liga Champions di Olympiastadion, Berlin, Minggu (7/6) dini hari WIB.

Seedorf sudah tampil di empat partai final Liga Champions yang berbeda dan uniknya mantan pemain timnas Belanda selalu membawa timnya meraih kemenangan. Torehan itu dicatat Seedorf bersama Ajax Amsterdam (1994/95), Real Madrid (1997/98), dan AC Milan (2002/03 dan 2006/07).

Sedangkan Iniesta baru tiga kali memenangi partai puncak kompetisi paling elit Eropa ini. Ia bermain di babak kedua saat Barcelona mengalahkan Arsenal 2-1 di Paris tahun 2006, kemudian bermain sejak awal kala Blaugrana merengkuh trofi Liga Champions tahun 2009 dan 2011 dengan mengalahkan Manchester United di Roma serta Wembley .

Ini berarti Iniesta hanya butuh satu kemenangan lagi untuk menyamai rekor Seedorf. Sejauh ini, Iniesta unggul dari dua rekan setimnya, Lionel Messi dan Xavi Hernandez yang baru tiga kali bermain di final.

Kemenangan di final Liga Champions akan membawa Iniesta selevel dengan Seedorf dan beberapa pemain hebat di masanya seperti Hector Rial (Real Madrid) serta Phil Neal (Liverpool) soal urusan meraih medali Liga Champions.

Hingga kini, rekor pemain yang meraih kemenangan terbanyak di final Liga Champions masih dipegang legenda Madrid Francisco Gento yang memenangi enam gelar turnamen yang dulunya bernama European Champions Club.   

Baca juga :

Mengintip Sepatu Baru Messi di Final Liga Champions

Tren Positif Barcelona Kontra Tim Italia di Final

Lionel Messi: Dani Alves Jangan Kau Pergi

Video Populer

Foto Populer