Sukses


Barcelona, Sang Penakluk Enam Jawara Eropa

Bola.com, Berlin - Barcelona sukses meraih gelar juara Liga Champions musim ini. Namun, untuk menjadi tim terbaik di Eropa, Barca harus berjuang keras termasuk mengalahkan juara dari enam liga berbeda.

Los Cules tampil impresif saat menghadapi Juventus dalam partai final Liga Champions yang berlangsung di Olympiastadion, Berlin, Minggu (7/6) dini hari WIB. Bermain dominan, Barca membungkam I Bianconeri dengan skor 3-1.

Ketiga gol kemenangan Barcelona dicetak Ivan Rakitic (4'), Luis Suarez (68'), dan Neymar (90+7'). Sedangkan gol semata wayang La Vecchia Signora tercipta atas nama Alvaro Morata (55').

Atas hasil tersebut, Blaugrana berhak atas trofi Liga Champions musim 2014/2015, sekaligus mengukir treble winners--sebelumnya mampu meraih gelar juara La Liga Spanyol dan Copa del Rey--.

Untuk menjadi juara, tim asuhan Luis Enrique itu mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya mulai dari fase grup hingga final. Mereka akhirnya sukses meraih titel juara setelah membungkam tim-tim top Eropa termasuk para juara dari enam liga berbeda.

Siapa sajakah klub-klub tersebut? Bola.com coba merangkumnya dari berbagai sumber:

APOEL FC (Juara Liga Siprus musim 2013/2014)


Barcelona bersua wakil Liga Siprus, APOEL FC di Grup F. Los Cules masih terlalu tangguh buat klub berjuluk Τhrylos tersebut. Di pertemuan pertama yang berlangsung di Camp Nou, 17 September 2014, Barca menang 1-0. Sedangkan di laga kedua yang berlangsung di GSP Stadium, Nicosia, Siprus, 25 November 2014, Blaugrana sukses melumat APOEL dengan skor 4-0.

Paris Saint-Germain (Juara Ligue 1 Prancis musim 2013/2014)


Selain APOEL, Barca juga satu grup dengan Paris Saint-Germain. Tapi kali ini, Lionel Messi dkk. mendapatkan perlawanan sengit. Sempat kalah 3-2 di Parc des Princes, 30 September, Barcelona berhasil membalas dengan membungkam PSG 3-1 di Camp Nou, 10 Desember. Berkat hasil tersebut, Barcelona berhasil lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup F.

Manchester City (Juara Liga Premier Inggris musim 2013/2014)


Di fase knock-out, tim Catalan menantang Manchester City. Meski lebih diunggulkan, Barcelona dipaksa bekerja keras untuk memetik kemenangan. Tapi pada akhirnya, mereka mampu meraih tiket ke perempatfinal berkat kemenangan agregat 3-1. Di pertemuan pertama, El Barca menang 2-1. Sedangkan di leg kedua, Barcelona unggul tipis 1-0 berkat gol Ivan Rakitic di menit ke-31.

Paris Saint-Germain (Juara Ligue 1 Prancis musim 2013/2014)


Barcelona lagi-lagi menghadapi PSG, kali ini di babak perempatfinal. Tampil lebih kompak dan mulai menemukan ritme permainan, Barca sukses membungkam Les Parisiens dengan agregat 5-1. Pada leg pertama, Los Cules berhasil mempermalukan PSG dengan skor 3-1 di Parc des Princes. Sementara di pertemuan kedua, El Barca unggul 2-0 atas PSG dalam laga yang dihelat di Camp Nou.

Bayern Muenchen (Juara Bundesliga Jerman musim 2013/2014)


Blaugrana mendapatkan lawan tangguh di partai semifinal. Barca menghadapi Bayern Muenchen, tim yang membungkam mereka di babak empat besar Liga Champions musim 2012/2013 dengan agregat 0-7. Tapi ternyata, Barcelona membuat The Bavarians tak berkutik. Barca sukses melenggang ke final berkat keunggulan agregat 5-3.

Juventus (Juara Liga Italia Serie A musim 2013/2014)


Di partai puncak, Barcelona menghadapi Juventus. Turun dengan skuat terbaiknya, tim Catalan berhasil membungkam I Bianconeri dengan skor 3-1. Bagi Barcelona, ini adalah titel Piala/Liga Champions yang kelima sepanjang sejarah klub. Bukan hanya itu, mereka juga mampu mengukir treble winners di musim 2014/2015.

Baca Juga:

Fakta Menarik Pasca Barcelona Rengkuh Trofi Liga Champions

Juara Liga Champions, Penggawa Barcelona Berpesta di Ruang Ganti

Highlight Final Liga Champions : Juventus vs Barcelona 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer