Sukses


Prediksi Belarusia vs Spanyol: Ambisi Tinggi La Furia Roja

Bola.com, Borisov - Spanyol akan menghadapi tuan rumah Belarusia pada laga lanjutan Grup C kualifikasi Piala Eropa 2016 di Borisov Arena, Senin (15/6) dini hari nanti. Tim Matador berambisi memetik poin penuh guna menjadi pemuncak klasemen.

Spanyol untuk sementara masih berada di peringkat dua grup C, tertinggal dua poin dari Slovakia di puncak klasemen yang belum pernah mengalami satu kekalahan pun.

Menghadapi Belarusia, Cesc Fabregas dkk difavoritkan untuk menang. Pasalnya, dalam tiga pertemuan terakhir, Spanyol selalu sukses memetik tiga poin.

Sedangkan bagi Belarusia, kiprah mereka di sepanjang kompetisi ini tidaklah mulus. Bercokol di urutan keempat klasemen dan hanya membukukan empat poin menjadikan tim besutan Bernd Stange ini memiliki peluang kecil untuk lolos ke putaran final.

Kendati demikian, pelatih tim Matador, Vicente Del Bosque mengaku pertandingan melawan tuan rumah tidak akan berjalan dengan mudah. Ia pun enggan meremehkan Belarusia.

"Mereka memiliki tim yang sangat baik dalam melakukan serangan. Mereka tahu bagaimana merapatkan pertahanan dan membuat kami kesulitan," kata Bosque seperti dilansir Sport English.

"Tetapi kami punya keuntungan karena lapangan mereka berada dalam kondisi yang baik dan mendukung. Kami bisa mengalahkan mereka tapi saya tidak ingin pemain melakukan kesalahan-kesalahan sendiri. Kami harus siap mengatasi kesulitan yang mungkin terjadi," tandasnya.

Del Bosque telah memastikan akan menurunkan pemain andalannya, Pedro Rodriguez. Pemain serbabisa Barcelona itu sudah sepenuhnya siap untuk bermain melawan Belarusia.

"Dia akan bermain. Dia sudah mencetak tiga gol ke gawang Belarusia tapi bukan karena itu dia akan bermain besok, dia akan bermain karena dia siap untuk bermain," ujar Del Bosque.

Prakiraan susunan pemain:

Belarus: Chernik, Shitov, Martynovich, Filipenko, Bordachev, Hleb, Kislyak, Dragun, Krivets, Putsila, Kornilenko

Spanyol: Casillas, Carvajal, Pique, Ramos, Alba, Koke, Busquets, Iniesta, Isco, Silva, Morata

Baca Juga:

Pesta Gol, Jerman Lumat Gibraltar 7-0

Ronaldo Hat-trick, Portugal Kandaskan Armenia

Kejutan, Portugal Sementara Ditahan Imbang Armenia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer