Sukses


AC Milan Bidik Penyerang Muda Kroasia

Bola.com, Milan - AC Milan dikabarkan ingin memboyong penyerang Dinamo Zagreb, Marko Pjaca ke San Siro pada bursa transfer awal musim depan. Langkah tersebut dilakukan guna menambah daya gedor I Rossoneri.

Seperti dikutip dari dari situs berita Italia, Gianluca Dimarzio, manajemen Milan bakal menyediakan dana besar untuk merealisasikan kedatangan Pjaca. Pasalnya klub Kroasia itu baru akan melepas bintangnya tersebut dengan mahar 12 juta euro atau senilai Rp 182 miliar.

Nilai itu dirasa pantas oleh pihak Dinamo Zagreb. Sebab pemain berusia 20 tahun tersebut telah berkontribusi besar untuk klub di musim ini dengan mencetak 11 gol dalam 32 pertandingannya di Liga Kroasia.

Pjaca merupakan penyerang yang diproyeksikan akan bersinar di Eropa. Sebab di usia yang masih sangat muda, Pjaca sudah dipanggil untuk menghuni skuat senior timnas Kroasia pada 4 September 2014.

Tak hanya sebagai penyerang, pria yang dibesarkan di Lokomotiva itu juga bisa menghuni posisi gelandang serang dan sayap kanan. Selain itu ia juga dapat beroperasi di sektor penyerang lubang.

Baca Juga:

Dipecat, Inzaghi : Milan Tetap di Hati

AC Milan Tunjuk Sinisa Mihajlovic Gantikan Inzaghi

Akhirnya, Inzaghi Resmi Dipecat AC Milan

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer