Bola.com, Porto Alegre - Penyerang baru AC Milan, Luiz Adriano, mengaku sudah tak sabar berlatih bersama rekan-rekan di tim anyarnya. Pemain asal Brasil itu rencananya akan bergabung dengan latihan AC Milan dan selanjutnya ikut ke Tiongkok.
Milan akan melakoni sejumlah laga pada turnamen ICC menghadapi rival sekota, Inter Milan, dan klub Spanyol, Real Madrid. Turnamen di wilayah Tiongkok itu akan dihelat pada 25-30 Juli.
Advertisement
"Saya tak sabar menunggu kesempatan untuk bertemu dengan rekan-rekan di Milan dan berlatih bersama mereka," ujar Adriano, seperti dikutip calciomercato.
Penyerang Shaktar Donetsk itu digaet dengan dana sebesar 8 juta euro atau setara dengan Rp 118 miliar. Milan memberi durasi kontrak selama lima musim.
Usai membela Brasil di Copa America 2015 di Chile, Adriano sempat beristirahat di kampung halamannya, Porto Alegre. Segera setelah menjalani refreshing, ia siap terbang ke Milan.
Adriano sempat mengungkapkan kebahagiaannya bergabung dengan Milan. Ia berambisi mengikuti jejak pemain Brasil yang sebelumnya memperkuat Milan.
"Seperti mimpi yang jadi kenyataan. Setiap memikirkan Milan, yang ada dalam bayangan adalah pemain-pemain hebat seperti Kaka, Ronaldinho, Ronaldo dan Pato," kata Adriano yang sempat bermain bersama Pato di klub Brasil, Internacional.
Milan memang berencana membawa Adriano ke Tiongkok. Namun pemain berusia 28 tahun itu masih harus bersabar.
"Saya menunggu visa untuk masuk Tiongkok. Sambil menunggu, saya bisa berlatih dengan program yang disiapkan staf pelatih Milan. Saya yakin bisa mempersiapkan diri dengan baik dan siap tampil bersama Milan di turnamen pramusim," tegas Adriano.
Baca Juga:
Luiz Adriano Berambisi Sukses di AC Milan dan Brasil
Luiz Adriano dan 9 Pemain Berjersey Nomor 9 di AC Milan
4 Hal yang Bisa Bikin Luiz Adriano Sukses di AC Milan