Sukses


Milan Hadapi Fiorentina, Ini Daftar Lengkap Pekan Pertama Serie A

Bola.com, Milan - Federasi sepak bola Italia (FIGC) resmi mengeluarkan jadwal Serie A musim 2015-2016. Di pekan perdana, AC Milan sudah harus bertemu dengan Fiorentina.

Dalam jadwal yang dirilis Football Italia, pertandingan Serie A musim ini akan berlangsung pada 22 Agustus 2015 sampai 15 Mei 2016. Jadwal ini jauh lebih mepet ketimbang musim-musim sebelumnya karena adanya permintaan khusus dari pelatih timnas Italia, Antonio Conte.

Conte meminta kepada otoritas tertinggi sepak bola Italia untuk diberikan waktu yang cukup untuk mempersiapkan penggawa Gli Azzurri jelang berlaga di Piala Eropa 2016. Oleh karen itu, akan ada pertandingan tengah pekan pada 23 September, 28 Oktober, 6 Januari, 3 Februari dan 20 April.

Musim depan bakal dilakoni perdana oleh Carpi dan Frosinone, sedangkan Bologna kembali ke Serie A. Di pekan pertama sudah ada pertandingan seru lantaran Sinisa Mihajlovic yang kini membesut AC Milan bakal berhadapan dengan mantan klubnya, Fiorentina.

Di pekan-pekan awal Liga Italia juga sudah tersaji partai seru, Roma vs Juventus dan di pekan ketiga Derby della Madonnina akan digelar. Berikut ini jadwal lengkap pekan perdana Serie A musim 2015-2016.

Pekan 1, 23 Agustus 2015

Empoli-Chievo

Fiorentina-Milan

Frosinone-Torino

Verona-Roma

Inter-Atalanta

Juventus-Udinese

Lazio-Bologna

Palermo-Genoa

Sampdoria-Carpi

Sassuolo-Napoli

Baca Juga: 

Inter Dibungkam AC Milan, Mancini Tetap Puas

Mihajlovic Sanjung Daya Juang Penggawa AC Milan

Highlights ICC 2015 : AC Milan vs Inter Milan

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer