Sukses


Depay dan Fellaini Banjir Pujian dari Van Gaal

Bola.com, Manchester - Penampilan ciamik yang diperlihatkan Memphis Depay membuat manajer Manchester United, Louis Van Gaal memberikan pujian tinggi kepada penyerang anyarnya tersebut. Van Gaal berharap, Depay bisa terus konsisten menunjukkan performa gemilang bersama Setan Merah. Pelatih asal Belanda itu juga tak lupa menyanjung Marouane Fellaini.

MU sukses mengalahkan Club Brugge dengan skor akhir 3-1 di leg pertama babak play-off Liga Champions, Rabu (19/8/2015) dini hari WIB. Pada pertandingan ini Depay mencetak dua gol. Gol ini merupakan gol pertama Depay untuk MU sejak didatangkan dari PSV Eindhoven pada bursa transfer musim panas ini.

Gol ini tentu saja menjadi lebih berkesan bagi Depay, pasalnya dia sempat menjadi sorotan berbagai pihak setelah tampil kurang mengesankan di dua pertandingan awal MU di Premier League 2015-2016 melawan Tottenham Hotspur dan Aston Villa. Oleh sebab itu, Van Gaal merasa sangat senang ketika Depay sukses membungkam kritikan dengan dua gol yang ia cetak ke gawang Brugge.

Selebrasi penggawa MU menyambut gol yang dicetak Memphis Depay

"Saya sangat senang dengan penampilan Memphis karena ia membutuhkan gol. Saya mengatakan kalau performa apik Memphis hanya masalah waktu dan berharap dia bisa terus melanjutkannya. Dia masih berusia 21 tahun dan hanya bermain selama dua musim untuk PSV, saya memiliki keyakinan penuh kepada dirinya," kata Van Gaal seperti dikutip dari BBC.

Tak hanya Depay yang banjir pujian dari Van Gaal, Marouane Fellaini yang mencetak gol terakhir MU pada menit ke-90+4 juga mendapatkan hal serupa.

"Saya senang dengan gol terakhir. Kami telah berlatih sebelumnya. Ketika kami membutuhkan Fellaini, kami akan menempatkannya di area penalti karena ia memiliki kualitas," jelas Van Gaal.

Sumber: BBC

Baca juga:

Fellaini Yakin Van Gaal Bawa MU Lebih Baik Musim Depan

Blind Yakin Memphis Depay Bakal Segera Cetak Gol

Rooney Mandul, Apa Kata Van Gaal?

Video Populer

Foto Populer