Sukses


Tifosi Juventus Sambut Meriah Kedatangan Juan Cuadrado

Bola.com, Turin - Juan Cuadrado telah resmi menjadi penggawa Juventus. Ketika pertama kali tiba di Bandara Malpensa, Milan, Cuadrado pun mendapatkan sambutan meriah dari suporter I Bianconeri.

Kesulitan mengamankan satu tempat di skuat inti Chelsea membuat penggawa timnas Kolombia tersebut berniat angkat kaki dari Stamford Bridge, pada bursa transfer awal musim ini. Dan salah satu klub yang tertarik memakai jasanya adalah Juventus.

Setelah melakukan pendekatan, Juve akhirnya sukses mendapatkan Cuadrado. Manajemen La Vecchia Signora menggaet pemain 27 tahun itu dengan status pinjaman hingga akhir musim.

Saat menginjakkan kakinya di Bandara Malpensa, Juan Cuadrado disambut ratusan tifosi Juve. Bahkan, untuk bisa sampai ke mobil dan menjalani tes medis di pusat latihan Juventus, Cuadrado sampai harus mendapatkan pengawalan dari aparat keamanan.

"Saya tidak mengharapkan hal tersebut, tapi sambutan yang luar biasa merupakan sesuatu yang bisa memacu Anda untuk meningkatkan kemampuan. Juventus adalah tim besar dan salah satu yang terbaik di Eropa," ujar Cuadrado seperti dilansir Daily Star.

"Kami punya segalanya yang dibutuhkan untuk memperjuangkan Scudetto dan kami berharap bisa mempertahankan gelar kami. Saya di sini untuk memberikan 100 persen, bekerja keras, dan mempersiapkan diri dengan baik untuk setiap pertandingan," lanjutnya.

Bagi Juan Cuadrado, ini bukanlah pertama kali membela klub Serie A. Sebelum gabung ke Chelsea pada 2 Februari 2015, Cuadrado pernah berseragam Udinese, Lecce, dan Fiorentina.

Sumber: Daily Star

Baca Juga: 

"Juventus Sia-siakan Bakat Besar Paulo Dybala"

Juventus Resmi Datangkan Juan Cuadrado

Juventus Segera Rampungkan Transfer Juan Cuadrado

Video Populer

Foto Populer