Sukses


Aktivitas AC Milan di Bursa Transfer Telah Usai

Bola.com, Milan - AC Milan menjadi salah satu klub Eropa yang bergerak aktif di bursa transfer awal musim ini. Sukses mendatangkan tujuh nama baru, I Rossoneri memutuskan untuk berhenti belanja pemain.

Hanya mampu finis di peringkat 10 klasemen akhir Liga Italia Serie A musim lalu, membuat manajemen Milan melakukan pembenahan. Posisi pelatih yang sebelumnya ditempati Filippo Inzaghi kini diserahkan kepada Sinisa Mihajlovic.

Bukan hanya itu, Il Diavolo Rosso juga mendatangkan beberapa pemain bintang untuk menambah kekuatan tim dalam menghadapi ketatnya persaingan di musim 2015-2016. Sejumlah pemain yang baru didatangkan adalah Andrea Bertolacci, Luiz Adriano, Carlos Bacca, Jose Mauri, Alessio Romagnoli, Mario Balotelli, dan Juraj Kucka.

Untuk Balotelli dan Kucka, AC Milan baru saja merampungkan kepindahan keduanya. Balotelli dipinjam dari Liverpool hingga akhir musim ini, sedangkan Kucka ditebus dari Genoa dengan nilai transfer yang mencapai 3 juta euro.

Total, demi bisa mendapatkan tujuh pemain baru, Milan harus menggelontorkan dana hingga 86 juta euro atau setara dengan Rp 1,3 triliun. Merasa telah cukup, pelatih I Rossoneri, Sinisa Mihajlovic, memastikan jika aktivitas timnya di bursa transfer awal musim ini telah usai.

"Saya pikir aktivitas Milan di bursa transfer telah berakhir. Saya tidak tahu apakah akan ada sesuatu yang terjadi di menit akhir. Mendapatkan Kucka adalah nilai yang sangat bagus untuk harganya," jelas Mihajlovic seperti dilansir Football Italia.

"Sekarang tergantung padanya untuk memperlihatkan apakah dia siap bermain. Untuk Balotelli, tergantung pada pertandingan, mungkin ada beberapa laga di mana kami akan memainkan dia sebagai gelandang serang, atau di depan tiga penyerang. Kucka akan tampil di lini tengah."

Di pekan kedua Liga Italia Serie A, AC Milan akan menjamu Empoli di San Siro, Minggu (30/8/2015) dini hari WIB.

Sumber: Football Italia

Baca Juga: 

BREAKING NEWS: Milan Kembali Diperkuat Mario Balotelli

Kembali ke Milan, Balotelli Setujui Perjanjian Tingkah Laku?

FIGC Optimistis AC Milan Bisa Kembalikan Kebuasan Balotelli

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer