Bola.com, Istanbul - Pelatih Galatasaray, Hamza Hamzaoglu, telah mencari banyak informasi tentang calon lawan mereka di laga perdana Liga Champions yakni Atletico Madrid. Tak tanggung-tanggung Arda Turan dikontak demi mendapatkan kelemahan Atletico Madrid.
Sejak awal musim ini, Turan tidak lagi berseragagam Los Rojiblancos. Penggawa timnas Turki itu hengkang dari Atletico menuju Barcelona.
Advertisement
"Berkat Turan kami memiliki informasi tentang cara bermain Atletico. Kami menyadari bahwa Atletico telah mengembangkan cara mereka bermain, tapi kami akan memiliki motivasi yang lebih dari mereka."
"Kadang-kadang kami memang kesulitan untuk menyatu ke dalam permainan, tapi itu tidak akan terjadi di laga mendatang. Saat Galatasaray melawan Real Madrid di Trofeo Santiago Bernabeu kami bermain dengan baik. Mudah-mudahan tim memiliki motivasi yang sama," ucap Hamza seperti dilansir AS.
Sebelumnya, pelatih Atletico Madrid yakni Diego Simeone menyatakan bahwa Los Rojiblancos sudah belajar dari kegagalan di laga perdana Liga Champions mereka musim lalu. Oleh sebab itu, Fernando Torres dkk dsinyalir akan bermain lebih berhati-hati dan berusaha untuk memanfaatkan serangan balik.
"Atletico mungkin favorit tapi tim yang difavoritkan tidak selalu menang. Markas kami punya atmosfer hebat di Liga Champions dan suporter akan memberikan dorongan luar biasa," kata Hamza.
"Saya memiliki rasa hormat yang tinggi untuk Diego Simeone. Tentu saja mereka dapat membuat kami dalam bahaya. Kendati demikian, Galatasaray tetap percaya dengan dukungan suporter."
Sumber: AS
Baca juga:
Hadapi Galatasaray, Diego Simeone: Atletico Bukan Favorit!