Bola.com, Turin - Patrice Evra mengatakan tidak mau menyalahkan para pemain muda terkait awal buruk Juventus di musim 2015-2016. Menurutnya hasil buruk ini merupakan kesahalan dari seluruh elemen baik pelatih dan pemain di Juventus.
Juventus saat ini berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Serie A dengan koleksi lima poin hasil dari satu menang, dua seri dan tiga kalah. Kekalahan terakhir yang didapatkan La Vecchia Signora terjadi ketika ditundukkan Napoli 1-2 di Stadion San Paolo, Minggu (27/9/2015) dini hari WIB.
Advertisement
Banyak yang menilai, penurunan performa Juventus dibandingkan musim lalu terjadi lantaran banyaknya pemain muda yang mengisi skuat utama I Bianconeri. Nama-nama seperti Paulo Dybala, Paul Pogba dan Mario Lemina kerap kali menjadi pemain stater dalam formasi 4-3-1-2 milik Massimiliano Allegri. Namun, Evra tetap bersikeras faktor tersebut menjadi alasan utama timnya gagal tampil impresif di awal musim ini.
"Kita semua bertanggung jawab. Pemain muda kami tidak dapat digunakan sebagai alasan dan itulah kami sebagai yang lebih tua untuk membantu mereka beradaptasi," kata Evra seperti dikutip laman resmi Juventus.
Lebih lanjut Evra juga menyerukan kepada rekan setimnya untuk bisa bangkit usai meraih hasil buruk tersebut. Salah satu caranya dengan meraih kemenangan kontra Sevilla di Liga Champions di Juventus Arena, Kamis (1/10/2015) dini hari WIB.
"Ini adalah saat yang sulit bagi kami, dan itu menyakitkan, tapi kami tidak panik dan saya tetap sepenuhnya optimis. Sekarang kita punya Liga Champions dan Bologna dan kami ingin menang di kandang," jelasnya.
Sumber: Juventus
Baca Juga:
Napoli Hadiahi Juventus Kekalahan Ketiga di Serie A