Bola.com, Jakarta - Tottenham Hotspur mengusung misi pribadi saat bertandang ke markas AS Monaco, Stadion Parc des Princes, pada pertandingan lanjutan Grup J Liga Europa, Jumat (2/10/2015) dini hari WIB. Spurs bertekad mengulang kemenangan telak melawan Manchester City akhir pekan lalu.
Spurs tampil trengginas kala berhadapan melawan Manchester City di Stadion White Hart Lane pada pertandingan lanjutan Premier League, Sabtu (26/9/2015) malam WIB. Spurs menang telak 4-1.
Advertisement
Manchester City unggul lebih dulu melalui gol Kevin de Bruyne pada menit ke-25. Eric Dier kemudian menyamakannya di menit ke-45. Spurs menggila di babak kedua dan mencetak tiga gol tambahan, masing-masing melalui Toby Alderweireld, Harry Kane, dan Erik Lamela.
Spurs bertekad mengulang prestasi tersebut saat menghadapi AS Monaco. Tim besutan Mauricio Pochettino itu meraih kemenangan 3-1 melawan Qarabag pada leg perdana. Sementara, AS Monaco ditahan imbang 1-1 oleh Anderlecht. Hasil ini menempatkan Spurs di puncak klasemen Grup J dengan tiga angka.
"Itu kemenangan luar biasa dan kini kami harus kembali bekerja keras. Kami harus tersu meningkat dan baru kami bisa mengalami musim fantastis. Kami tak punya banyak mimpi. Kami harus tetap membumi," ungkap Alderweireld seperti dilansir ESPN.
"Kami memiliki tim yang berisi para pemain muda berbakat. Jika kami bekerja kerasm kami bisa melakukan segalanya. Kami memiliki kualitas untuk membuat perubahan," ia menambahkan.
Melongok statistik, Monaco boleh percaya diri. Hal itu tak terlepas dari rekor apik mereka kala harus menjamu tim asal Inggris. Dari total tujuh pertandingan, Monaco sukses memenangakan empat dan hanya menderita dua kekalahan.
Monaco sedang butuh kemenangan mengingat di laga perdana, Stephan El Sharaawy dan kawan-kawan ditahan imbang 1-1 oleh klub Belgia, Anderlecht. Apalagi, mereka bakal bermain di depan suporter mereka sendiri.
"Saat ini, tim saya mencetak dan kebobolan banyak gol. Dalam beberapa kesempatan, kami tidak bisa mempertahankan keunggulan," ungkap pelatih AS Monaco, Leonardo Jardim.
"Kami gagal mempertahankan keunggulan sebanyak tiga kali. Imbang memang bukan hasil yang buruk. Akan tetapi, ambisi kami adalah selalu meraih kemenangan," Jardim menambahkan.
AS Monaco tak bisa menurunkan Helder Costa pada pertandingan ini. Sementara, kondisi Almamy Toure dan Joao Mourtinho masih meragukan. Sementara, Spurs dipastikan tanpa jasa Nabil Bentaleb.
Prakiraan Susunan Pemain:
AS Monaco: Subasic, Fabinho, Raggi, Carvalho, Elderson, Toulalan, Traore, Lemar, Bernardo, El Shaarawy,.
Tottenham Hotspur : Lloris, Dier, Vertonghen, Alderweireld, Davies, Walker, Alli, Chadli, Mason, Heung-Min Son, Kane
Head to Head:
03/08/13 AS Monaco 5 – 2 Tottenham Hotspur
Lima Pertandingan Terakhir AS Monaco :
13/09/15 Gazélec Ajaccio 0 – 1 AS Monaco
18/09/15 RSC Anderlecht 1 – 1 AS Monaco
20/09/15 AS Monaco 2 – 3 Lorient
24/09/15 Montpellier HSC2 – 3 AS Monaco
27/09/15 En Avant Guingamp 3 – 3 AS Monaco
Lima Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur :
13/09/15 Sunderland 0 – 1 Tottenham Hotspur
18/09/15 Tottenham Hotspur 3 – 1 Qarabağ
20/09/15 Tottenham Hotspur 1 – 0 Crystal Palace
24/09/15 Tottenham Hotspur 1 – 2 Arsenal
26/09/15 Tottenham Hotspur 4 – 1 Manche
Presentase Bola.com: AS Monaco 50%-50% Tottenham Hotspur
Baca juga:
Benfica Sukses Permalukan Atletico Madrid
Bungkam Wolfsburg, MU Raih Kemenangan Perdana di Liga Champions
Juventus Buat Sevilla Pulang dengan Tangan Hampa