Sukses


Douglas Costa Ogah Gantikan Peran Neymar di Timnas Brasil

Bola.com, Rio de Janeiro - Douglas Costa tidak merasa ia bisa menutup lubang yang ditinggalkan Neymar di timnas Brasil. Sang pemain malah meminta kepada Selecao untuk bekerja sama mengatasinya.

Neymar yang memegang jabatan Kapten timnas Brasil tidak bisa ambil bagian dalam kualifikasi Piala Dunia mendatang kontra Chile dan Venezuela karena akumulasi kartu. 

Striker Barcelona itu absen karena banding terkait kartu merah yang diterimanya di Copa America gagal. Neymar dihukum empat laga karena dianggap sebagai provokator di laga kontra Kolombia.

Costa menganggap kehilangan Neymar merupakan kerugian besar bagi negaranya. Akan tetapi pemain Bayern Munchen itu ingin seluruh pihak saling bahu-membahu untuk menutup lubang yang ditinggalkannya.

"Saya bukan Neymar yang baru dan saya tidak harus menggantikannya. Anda tidak dapat menggantikan Neymar. Apa yang saya harus lakukan adalah menyelesaikan pekerjaan saya dan perintah pelatih dengan cara terbaik. Tentu kami akan sangat kehilangannya tapi Brasil harus mengatasinya," ucapnya kepada Sport.

Costa tampil menawan sejak berstatus sebagai pemain Bayern Juli lalu. Total ia sudah memberikan lima assist di Bundesliga musim ini. Berbicara soal kehidupannya di Jerman, Costa mengaku sangat nyaman.

"Saya baru bekerja dengan Guardiola selama tiga bulan tapi rasanya seperti sudah lama sekali. Hubungan antara kami baik-baik saja begitupun dengan rekan-rekan lainnya. Kami memahami ide-ide dan metodenya dengan sangat baik.

"Senang rasanya bisa bekerja dengan rekan-rekan baru dan mempraktikkan sepak bola ala Guardiola," ucapnya.

Sumber: Sport

Baca juga:

Coutinho Cedera, Kaka Kembali Dipanggil Timnas Brasil

Bersua Brasil, Cile Terancam Tanpa Alexis dan Vidal

Soal Messi, Legenda Brasil Peringatkan Neymar

Video Populer

Foto Populer