Sukses


Dihukum FIFA, Platini Rilis Pernyataan Resmi

Bola.com, Zurich - Presiden UEFA, Michel Platini mengeluarkan pernyataan resmi untuk membahas statusnya pasca dihukum FIFA. Pria Prancis itu dinyatakan tak boleh terlibat dalam kegiatan di dunia sepak bola pada Kamis (8/10/2015) waktu setempat.

Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA), melalui situs resminya resmi menonaktifkan Presiden FIFA, Joseph Blatter, Presiden UEFA Michael Platini, dari jabatannya selama 90 hari.

Legenda timnas Prancis itu dijatuhi hukuman tersebut karena diduga menerima 2,29 juta dollar AS (sekitar Rp 33,4 miliar) dari Sepp Blatter pada 2011. Dana itu diterima Platini saat menjabat sebagai penasihat teknis FIFA di antara tahun 1999 dan 2002.

"Saya menolak semua tuduhan yang diarahkan kepada saya. Tuduhan itu berdasarkan informasi yang tak dapat dipertanggung jawabkan. Tindakan ini lebih kepada rasa ketidakadilan atau keinginan untuk membalas dendam."

Platini saat ini merupakan kandidat kuat calon presiden pengganti Blatter, yang sempat menyatakan enggan maju kembali sebagai capres FIFA pada kongres 2016. Akan tetapi, dengan adanya sanksi ini, legenda tim nasional Prancis tersebut terancam gagal maju sebagai capres FIFA.

"Setelah kejadian ini, saya lebih bertekad untuk membela diri dari badan hukum yang relevan. Saya ingin menegaskan kembali kalau saya selalu memiliki itikad baik untuk menghadirkan sepak bola yang sehat."

Sumber: UEFA

Baca juga:

FIFA Resmi Jatuhkan Sanksi untuk Blatter dan Platini

AFC Dukung Michel Platini Jadi Presiden FIFA

Ini Alasan Presiden FA Dukung Platini Menjadi Presiden FIFA

Pangeran Ali: Platini Tak Baik Untuk FIFA

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer