Bola.com, Amsterdam - Robin van Persie belum ingin pensiun dari tim nasional Belanda karena merasa ikut bertanggung jawab atas kegagalan De Oranje lolos ke Piala Eropa 2016.
Laga antara Belanda kontra Republik Ceska, Rabu (14/10/2015) dini hari WIB, tentu akan dikenang Robin van Persie di sepanjang hidupnya. Dalam laga tersebut Van Persie berhasil mencetak gol ke-50 untuk De Oranje.
Advertisement
Dalam laga itu punya Belanda dipaksa menerima kenyataan pahit tak bakal tampil di Piala Eropa 2016. Kekalahan 2-3 dari Ceska membuat pasukan Danny Blind hanya mampu finis di urutan keempat klasemen Grup A dengan koleksi 13 poin.
Van Persie mengaku bertanggung jawab atas kegagalan Belanda ke Prancis. Pemain berusia 32 tahun itu bertekad menunda pensiun demi menebus dosa agar bisa membantu negaranya lolos ke Piala Dunia 2018.
"Saya bukan tipe orang yang lari dari situasi sulit. Seperti yang terlihat sekarang, saya akan selalu tersedia (untuk timnas Belanda). Masih menjadi sebuah kehormatan untuk bermain bersama De Oranje dalam kondisi baik dan sulit," kata Van Persie kepada De Telegraaf seperti dikutip Sky Sports.
"Saya bukan orang yang melarikan diri dari tanggung jawab pada saat situasi sulit. Menyerah bukanlah pilihan, tetapi tentu saja semuanya akan bergantung apakah saya nanti akan dipanggil atau tidak," tutur bomber Fenerbahce itu.
Sumber: Sky Sports
Baca Juga:
Gagal ke Prancis, Belanda Langsung Fokus ke Piala Dunia 2018