Bola.com, Jakarta Bigmatch antara Paris Saint-Germain (PSG) melawan Real Madrid tersaji di Stadion Parc des Princes pada partai lanjutan Grup A Liga Champions, Rabu (21/10/2015) dini hari WIB. Berikut data dan fakta menarik jelang pertandingan nanti.
Pertandingan ini cukup penting mengingat siapa pun yang unggul di laga ini akan langsung menjadi pemimpin klasemen. PSG dan Madrid memang unggulan telak untuk bisa lolos dari Grup A dan keduanya juga sudah meraih dua kemenangan.
Advertisement
PSG mungkin sudah menantikan pertandingan ini. Di kancah Eropa, mereka selama ini masih kerap dipandang sebelah mata lantaran label sebagai tim instan. PSG memang dirombak dengan dana super besar dari investasi asal Timur Tengah.
Memang butuh waktu, tapi PSG sudah mampu menancapkan cakarnya di Ligue 1 dan perlahan mulai kembali stabil di Liga Champions. Namun dalam tiga musim terakhir, pencapaian mereka terhenti di babak perempat final.
Sementara itu, Madrid masih mengidap virus FIFA yang lumayan parah. Rafael Benitez masih belum bisa memainkan beberapa pemain kunci Madrid.
Karim Benzema, Gareth Bale, Pepe, Dani Carvajal dan James Rodriguez sudah dipastikan akan absen dalam laga nanti. Sementara itu, kondisi Luka Modric dan Sergio Ramos juga belum sepenuhnya fit.
Fakta Menarik:
1. Ini menandai pertemuan kelima antara PSG melawan Marid di kompetisi Eropa. PSG sementara unggul tipis dengan dua kali menang, sekali imbang, dan kalah.
2. Terakhir kali PSG berhadapan melawan Real Madrid di fase gugur adalah pada musim 1992 - 1993. PSG menang dengan agregat 5-4.
3. PSG selalu mampu mencetak gol pada empat pertemuan terakhir melawan Real Madrid.
4. PSG dan Real Madrid menjadi tim yang belum kebobolan di Liga Champions musim ini.
5. Zlatan Ibrahimovic tak ternah mencetak gol ke gawang Madrid. Sejauh ini, Ibrahimovic sudah bermain melawan Madrid selama 390 menit.
6. Real Madrid tak pernah mengalahkan PSG di Parc des Princes.
7. Ini merupakan ke-19 kalinya Real Madrid tampil secara beruntun di ajang Liga Chamions.
8. Real Madrid setidaknya berhasil menjejaki parati semifinal dari lima edisi terakhir Liga Champions.
9. Cristiano Ronaldo mencetak 67 gol dari 65 partai di Liga Chmpions.
10. CR7 merupakan top skor sepanjang masa di Liga Champions, unggul lima gol dari Lionel Messi.
Sumber: Footyroom
Baca juga:
Keperkasaan Bale di Wales Berbuah Manis
Video Skill Gila Gareth Bale, Cetak Gol dari Belakang Gawang