Bola.com, Monaco - AS Monaco harus bersusah payah menghadapi FK Qarabag pada pertandingan ketiga Grup J Liga Europa yang berlangsung di Stade Louis II, Jumat (23/10/2015) dini hari WIB. Monaco menang tipis 1-0.
Gol tunggal kemenangan AS Monaco dicetak oleh Lacine Traore pada menit ke-70. Kemenangan ini mengantar AS Monaci ke puncak klasemen sementara Grup J dengan lima poin. Qarabag menghuni posisi buncit dengan nilai tiga.
Advertisement
AS Monaco menurunkan duet Lacina Traore dan Stephan El Shaarawy dalam balutan formasi 4-4-2. Sementara, Qarabag bertumpu pada Samuel Armenteros sebagai penyerang tunggal.
AS Monaco menguasai penuh jalannya pertandingan berbekal 55 persen penguasaan bola dan 11 tembakan ke arah gawang. Namun, Monaco kesulitan menembus pertahanan ketat Qarabag.
Stephan El Shaarawy mengancam gawang tim tamu saat laga beruisa delapan menit. Namun, sontekan kaki kanannya di depan gawang masih sedikit tinggi di atas mistar gawang Qarabag.
Meski terus menyerang, AS Monaco baru mampu mencetak gol kemenangannya pada menit ke-70. Menerima umpan El Shaarawy, tembakan kaki kiri Lacina Traore gagal diselamatkan kiper Ibrahim Sehic. Kemenangan 1-0 Monaco bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain:
AS Monaco (4-4-2): Danijel Subasic; Fabinho, Riccardo Carvalho, Wallace, Andrea Raggi; Joao Moutinho, Bernardo Silva, Thomas Lemar, Jeremy Toulalan; Lacina Traore, Stephan El Shaarawy.
Pelatih: Leonardo Jardim
FK Qarabag (4-5-1): Ibrahim Sehic; Maksim Medvedev, Rshad Sadygov, Ansi Agolli, Badavu Huseynov; Gara Garayev, Dani Quintana, Richard, Afran Ismayilov, Alharbi El Jadeyaoui; Samuel Armenteros.
Pelatih: Gurban Gurbanov
Baca Juga:
Video Highlights Pertandingan Liverpool Terbaru