Sukses


Prediksi Lazio vs AC Milan: Bisa Pertahankan Tren Positif, Milan?

Bola.com, Roma - AC Milan akan bertandang ke kandang Lazio di Stadion Olimpico dalam giornata ke-11 Serie A, Senin (2/11/2015) dini hari WIB. I Rossoneri berambisi meneruskan tren kemenangan di Serie A.

Pasca dibungkam Napoli empat gol tanpa balas di San Siro, 4 Oktober 2015, Milan mampu bangkit dan belum pernah menelan kekalahan dalam tiga laga terakhir Serie A. Mereka berhasil menahan imbang 1-1 Torino pada 17 Oktober 2015.

Selain itu, Il Diavolo Rosso meraih kemenangan beruntun saat bersua Sassuolo, 25 Oktober dan Chievo, Kamis (29/10/2015) dini hari WIB. Milan membungkam Sassuolo dengan skor 2-1 dan menang tipis 1-0 atas Chievo.

Hasil tersebut membuat AC Milan kini naik ke peringkat delapan klasemen sementara Serie A dengan 16 poin dari 10 pertandingan. Mereka tertinggal delapan poin dari Inter Milan yang kini menempati puncak klasemen.

Untuk itu, gelandang Milan kelahiran Roma, Andrea Bertolacci menegaskan kepada rekan setimnya untuk tampil habis-habisan saat melawan Lazio. Pasalnya jika Milan berhasil meraih tiga poin atas Lazio, posisi mereka di klasemen bisa melesat ke papan atas.

"Ini sangat penting bagi kami untuk bisa meraih kemenangan saat jauh dari rumah. Kami sedang berada dalam performa terbaik dan juga berhasil menunjukkan kami adalah tim yang kuat," kata Bertolacci.

Bertolacci juga mengungkapkan laga melawan Lazio merupakan duel spesial baginya. Sebab selain merupakan seorang fans Roma, dia juga akan bermain di kampung halaman dan melawan musuh bebuyutan tim idolanya tersebut.

"Lazio? Ya, bagi saya ini seperti laga derby, bahkan jika derby Milan sekarang juga menjadi pertandingan yang penting bagi saya. Lazio tim yang bagus dan kami akan melawan mereka dengan cara yang benar," ujarnya.

Pada laga ini, Milan dipastikan tidak bisa menurunkan Jeremy Menez dan Mario Balotelli yang cedera. Sedangkan penyerang muda M'baye Niang sudah kembali bersama tim pasca mengalami cedera.

Beralih ke kubu tuan rumah, pelatih Lazio, Stefano Pioli mendeklarasikan kebangkitan pasca ditaklukkan Atalanta dengan skor 2-1, tengah pekan lalu. Hasil minor itu menempatkan tim Elang Ibukota di peringkat enam klasemen sementara dengan mengoleksi 18 poin.

"Kekalahan dari Atalanta memberikan kami determinasi yang lebih banyak jelang melawan Milan. kami harus fokus pada hal yang baik dan berusaha untuk bangkit pada aspek yang menjadi kelemahan kami," kata Pioli.

"Kami seharusnya menang melawan Atalanta jika mempertimbangakan dari banyaknya peluang yang kami ciptakan dan saya berharap reaksi yang baik dari para pemain saat melawan Milan nanti," tuturnya.

Lazio  dipastikan tidak akan diperkuat Stevan de Vrij yang harus naik ke meja operasi guna memulihkan cedera lutut. Selain itu Marco Parolo dipastikan juga absen karena mengalami cedera otot.

Prakiraan susunan pemain:

Lazio (4-3-3): Federico Marchetti, Dusan Basta, Wesley Hoedt, Santiago Gentiletti, Senad Lulic; Ogenyi Onazi, Lucas Biglia, Sergej Milinkovic-Savic; Antonio Candreva, Miroslav Klose, Felipe Anderson.

Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma, Mattia De Sciglio, Alex, Alessio Romagnoli, Luca Antonelli; Juraj Kucka, Riccardo Montolivo, Andrea Bertolacci; Alessio Cerci, Carlos Bacca, Giacomo Bonaventura

Head to head

28/01/15 Milan 0 - 1 Lazio (Serie A)
25/01/15 Lazio 3 - 1 Milan (Coppa Italia)
31/08/14 Milan 3 - 1 Lazio (Serie A)
24/03/14 Lazio 1 - 1 Milan (Serie A)
31/10/13 Milan 1 - 1 Lazio (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Lazio

04/10/15 Lazio 2 - 0 Frosinone (Serie A)
18/10/15 Sassuolo 2 - 1 Lazio (Serie A)
23/10/15 Lazio 3 - 1 Rosenborg (Liga Europa)
26/10/15 Lazio 3 - 0 Torino (Serie A)
29/10/15 Atalanta 2 - 1 Lazio (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Milan

08/10/15 Monza 0 - 3 Milan (Persahabatan)
18/10/15 Torino 1 - 1 Milan (Serie A)
21/10/15 Milan 0 - 1 Internazionale (Persahabatan)
25/10/15 Milan 2 - 1 Sassuolo (Serie A)
29/10/15 Milan 1 - 0 Chievo (Serie A)

Prediksi Bola.com: Lazio 50-50 AC Milan

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer