Sukses


Manuel Pellegrini tak Sabar Bawa Manchester City Bungkam Sevilla

Bola.com, Manchester - Manchester City berhadapan melawan Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pada pertandingan lanjutan Liga Champions 2015 - 2016, Kamis (4/11/2015) dini hari WIB. Pelatih The Citizens, Manuel Pellegrini, mengaku tak sabar membawa timnya meraih kemenangan di pertandingan nanti.

Manchester City melakoni pertandingan keempat di Grup D Liga Champions dengan bertandang ke markas Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan. City menang tipis 2-1 di Etihad Stadium pada pertemuan pertama 21 Oktober lalu.

Kala itu, City tertinggal lebih dulu melalui gol Yevhen Konoplyanka pada menit ke-30. City menyamakan kedudukan enam menit berselang melalui bunuh diri Adil Rami. Gol kemenangan Manchester Biru dicetak oleh Kevin De Bruyne di waktu tambahan.

"Sevilla sangat kuat jika bermain di kandang dan mereka memiliki banyak pemain hebat. Hasil imbang sudah cukup bagus bagi kami. Namun, kami sejak awal mengincar kemenangan," ungkap Pellegrini.

"Kami ingin membuktikan bahwa kami adalah tim yang memiliki banyak kualitas. Hal terpenting adalah meraih kemenangan. Kami bisa bermain dengan berbagai cara. Kami bisa bermain tanpa penyerang. Tetapi, tujuan kami tetap sama, yakni meraih kemenangan," Pellegrini menambahkan.

Manchester City tak bisa diperkuat tiga pilar utamanya, Serio Aguero, Samir Nasri, dan David Silva pada pertandingan nanti akibat cedera. Hal itu tak mengurangi optimisme Pellegrini.

"Kami ingin lolos ke babak selanjutnya secepatnya. Kami memiliki tim hebat. Kami memang memiliki banyak pemain cedera. Namun, mental bertanding kami sedang bagus dan saya berharap kami bisa terus berkembang," demikian Pellegrini.

Manchester City saat ini menghuni posisi kedua klasemen Grup D dengan enam poin. The Citizens tertinggal satu poin dari Juventus yang berada di puncak. Sevilla menempati posisi ketiga berbekal tabungan tiga poin.

Video Populer

Foto Populer