Bola.com, Naples - Napoli melenggang ke babak 32 besar Liga Europa secara mulus. Teranyar, Partenopei menggilas FC Midjylland lima gol tanpa balas di Stadion San Paolo pada laga lanjutan Grup D Liga Europa, Jumat (6/11/2015) dini hari WIB.
Partenopei meraih satu tiket ke babak ke-32 besar dengan kemenangan 100 persen dari empat pertandingan. Gol pasukan Maurizio Sarri masing-masing diciptakan oleh Omar El Kaddouri (10'), Manolo Gabbiadini (23',38'), Christian Maggio (54') dan Jose Callejon (77').
Advertisement
Baca Juga
Napoli begitu digdaya pada pertandingan ini. Statistik uefa.com menyebutkan bahwa Napoli memiliki 69 persen penguasaan bola dan 25 tembakan ke arah gawang. FC Midjylland hanya memiliki enam tembakan.
"Sekarang langkah kami jadi lebih ringan. Kami ingin lolos lebih cepat, supaya punya banyak waktu senggang, tapi kami tetap akan mengincar kemenangan di laga berikutnya," kata Gabbiadini di Football Italia.
"Semua pemain di tim ini bisa jadi starter, mengingat kami punya skuat yang komplet. Persaingan di tim utama? Yang paling penting kami menang," lanjut Gabbiadini.
Napoli saat ini ada di posisi pertama Grup D dengan raihan 12 poin. Tak sekadar selalu menang di empat laga, Napoli juga tampil produktif dengan mencetak 16 gol di empat laga dan baru kebobolan sebiji gol.
Sumber: uefa.com