Sukses


Prediksi Bosnia Vs Republik Irlandia: Peluang Emas Toreh Sejarah

Bola.com, Zenica - Tiket menuju putaran final Piala Eropa 2016 hanya tinggal tersisa empat lagi. Bosnia-Herzegovina dan Republik Irlandia melakoni laga play-off pertama di Stadion Bilino Polje, Zenica, Sabtu (14/11/2015) dini hari WIB.

Delapan tim akan bertarung hingga titik darah penghabisan pada babak play-off untuk memperebutkan keempat tiket tersebut. Kedelapan tim itu antara lain Hungaria, Ukraina, Norwegia, Denmark, Swedia, Republik Irlandia, Bosnia-Herzegovina, dan Slovenia.

Mereka menjalani play-off setelah mengakhiri fase penyisihan grup di posisi ketiga. Adapun Turki mendapat jatah tiket lolos langsung ke Prancis karena berstatus sebagai peringkat ketiga terbaik.

Bosnia menjalani laga play-off pertama dengan menghadapi Republik Irlandia di Stadion Bilino Polje, Zenica. Sepanjang sejarahnya, Bosnia belum pernah merasakan bermain di putaran final Piala Eropa.

Bosnia melangkah ke babak play-off setelah menempati posisi ketiga pada klasemen akhir Grup B. Mereka mengumpulkan 17 poin dari 10 laga, dengan rincian lima kali menang, dua kali imbang, dan tiga kali kalah.

Republik Irlandia menempati posisi ketiga pada klasemen akhir Grup D. Mereka mengemas 18 poin dari 10 pertandingan. Republik Irlandia menang lima kali, tiga kali imbang, dan dua kali kalah.

"Dua laga terakhir kami fantastis. Kami berhasil mengalahkan Jerman dan rasanya luar biasa. Kami tampil kurang baik melawan Polandia. Namun, kami mendapatkan kesempatan lolos ke babak play-off," ujar asisten pelatih Roy Keane.

"Kami tahu bahwa kesempatan lolos ke putaran final berada di tangan kami sendiro. Kami datang ke markas Bosnia dan menyelesaikan tugas kami. Kami harus berpikir menang sejak awal. Hal itu bakal banyak mempengaruhi jalannya pertandingan," ia menambahkan.

Bosnia kembali bisa menurunkan bomber andalannya, Edin Dzeko, pada pertandingan nanti. Mantan penggawa Manchester City itu sukses menciptakan gol pada laga bertajuk derby della Capitale melawan Lazio akhir pekan lalu.

"Kami harus mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin. Kami harus tampil agresif dengan semangat dan hati. Ini adalah pertandingan sekali dalam seumur hidup. Kami memiliki kesempatan untuk menciptakan sejarah," ungkap pelatih Mehmed Bazdarevic.

Bosnia-Herzegovina  tak bisa menurunkan gelandag Muhamed Besic pada pertandingan nanti akibat akumulasi kartu. Sementara, Republik Irlandia tampil tanpa Robert Elliot dan Shane Long yang mengalami cedera. Jonathan Walters dan John O'Shea absen akibat akumulasi kartu.

Prakiraan Susunan Pemain:

Bosnia Herzegovina : Asmir Begovic, Spahic, Mujdza, Cimirot, Muhamed Besic, Medunjanin, Hadzic, Lulic, Miralem Pjanic, Izet Hajrovic, Zoran Kvri.

Pelatih : Safet Sui.

Republik Irlandia : David Forde, Seamus Coleman, Marc Wilson, John OShea, Stephen Ward, Jamie McCarthy, Aiden McGeady, Glenn Whelan, Stephen Quinn, Robbie Keane, Jonathan Walters.

Pelatih : Martin O’Neill.

Rekor Pertemuan:

Head to Head:

26/05/12 Republik Irlandia 1 – 0 Bosnia-Herzegovina

Lima Pertandingan Terakhir Bosnia Herzegovina :

14/10/15 Siprus 2 – 3 Bosnia-Herzegovina
11/10/15 Bosnia-Herzegovina 2 – 0 Wales
07/09/15 Bosnia-Herzegovina 3 – 0 Andorra
04/09/15 Belgia 3 – 1 Bosnia-Herzegovina
13/06/15 Bosnia Herzegovina 3 – 1 Israel

Lima Pertandingan Terakhir Republik Irlandia :

12/10/15 Poland 2 – 1 Republik Irlandia
09/10/15 Republik Irlandia 1 – 0 Jerman
08/09/15 Republik Irlandia 1 – 0 Georgia
05/09/15 Gibraltar 0 – 4 Republik Irlandia
13/06/15 Republik Irlandia 1 – 1 Skotlandia

Presentase Bola.com:

Bosnia-Herzegovina 40-60 Republik Irlandia

Sumber: ESPN, Whoscored, Sports Mole, Telegraph, BBC, Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer