Bola.com, Manchester - [Manchester United](2372074 "Manchester United") hanya butuh satu kemenangan untuk memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Menanggapi hal itu, pelatih Louis van Gaal bertekad meraihnya saat menghadapi PSV Eindhoven di Stadion Old Trafford, Kamis (26/11/2015) dini hari WIB.
Manchester United saat ini menempati posisi puncak klasemen Grup B Liga Champions berbekal raihan tujuh poin. Posisi kedua menjadi milik PSV Eindhoven dengan selisih satu angka. Pada pertandingan pertama di Philips Stadion (15/9/2015), MU menyerah dengan skor 1-2.
Advertisement
Baca Juga
Kedua tim berada dalam tren positif jelang pertandingan nanti. Sejak tersingkir dari ajang Piala Liga Inggris, MU tak terkalahkan di empat pertandingan berikutnya. Sementara, PSV tak terkalahkan di enam pertandingan terakhirnya.
"Anda harus selalu memenangi laga kandang dan satu poin di Moskow sangat penting bagi kami. Setelah membawa pulang satu poin dari Moskow, saya selalu bilang bahwa kami akan kembali ke jalur kemenangan," ungkap van Gaal.
"Kami akan lolos ke babak 16 besar jika memenangkan pertandingan melawan PSV Eindhoven. Kami bertekad meraih kemenangan dan kami cukup percaya diri bisa melakukannya. Namun, hal itu tidak akan mudah karena PSV adalah tim yang bagus. Mereka pernah mengalahkan Wolfsburg," ia menambahkan.
Manchester United memetik kemenangan tipis 2-1 melawan Watford pada pertandingan terakhirnya di ajang Premier League, Sabtu (21/11/2015) malam WIB. Sementara, PSV Eindhoven ditahan imbang 2-2 oleh Wilem II Tilburg.
Sumber: Soccerway