Bola.com, Turin - Di tengah situasi negatif yang menyelimuti AS Roma dalam beberapa pekan terakhir, pasukan Rudi Garcia dituntut harus menuai poin penuh saat bertandang ke markas Torino, Minggu (6/12/2015) dini hari WIB. Namun, Roma harus lebih dulu menyelesaikan masalah mental para pemain.
Advertisement
Baca Juga
Maklum, performa serigala ibukota Italia itu memang sedang dalam masa-masa suram. Mereka hanya menuai tujuh poin dari lima pertandingan terakhir. Belum lagi, Giallorossi dilumat Barcelona 1-6 di Liga Champions dan takluk dari Atalanta dengan skor 0-2 dalam tempo empat hari.
Baca Juga
Buntutnya, pada Rabu (2/12/2015), beberapa suporter Roma meletakan 50 kilogram wortel di salah satu akses jalan menuju tempat latihan di Trigoria. Seperti dilansir Telegraph, para fans Roma juga "menutup" jalan menuju pintu masuk lapangan dengan keranjang-keranjang berisi wortel. Namun, petugas keamanan dikabarkan langsung bergerak cepat dengan meminta para suporter tersebut meninggalkan lokasi tempat latihan.
Akan tetapi, usaha fans Roma tidak selesai begitu saja. Mereka kembali melakukan protes dengan memasang spanduk besar bertuliskan "Buon appetito, rabbits (Selamat makan, para kelinci)" di salah satu jembatan. Di bawah spanduk itu pun ditaruh beberapa wortel-wortel. Meski timnya menuai rentetan hasil buruk, Rudi Garcia urung mundur dari jabatannya.
"Saya tidak akan menyerah. Saya marah, kecewa, dan kami harus bertarung untuk keluar dari situasi ini. Mulai besok, kami harus bersatu, kompak, dan membuktikan bahwa kekalahan ini hanya kesalahan kecil," ucap Garcia.
Dalam misi mendapatkan poin penuh, Rudi Garcia harus kehilangan beberapa pemainnya. Francesco Totti, Mohamed Salah, Gervinho dan Kevin Strootman masih mengalami cedera. Sementara itu, lini belakang La Maggica juga keropos karena Maicon absen karena akumulasi kartu.
Di sisi lain, Torino membidik dua kemenangan beruntun pascamenang meyakinkan atas Cesena pada ajang Coppa Italia, Rabu (2/12/2015) waktu setempat. I Granata pun berada dalam tren cukup positif karena mereka terakhir kali takluk 0-1 dari Inter pada bulan lalu.
"Saya bangga dengan tim saya dan saya memberi pujian kepada mereka untuk kinerja mereka yang sangat luar biasa saat melawan Atalanta. Kami selalu mendominasi permainan di awal laga hingga akhir," kata Giampero Ventura seperti dikutip dari Football Italia.
Lini belakang Torino yang dipimpin Kamil Glik akan diberi tugas oleh Ventura untuk menghentikan serbuan Edin Dzeko. Mereka punya modal bagus karena hanya kebobolan sekali dari tiga pertandingan terakhir.
Namun, bukan berarti Ventura bebas dari masalah. Pasalnya, dia tidak bisa memakai jasa Alexander Farnerud, Joel Obi dan Marco Benassi. Dua pemain mereka, Danilo Avelar dan Nikola Maksimovic juga absen karena akumulasi kartu.
Prediksi Susunan Pemain
Torino (3-5-2): Daniele Padelli; Cesare Bovo, Kamil Glik, Emiliano Moretti; Bruno Peres, Afiriye Acquah, Giuseppe Vives, Baselli, Cristian Molinaro; Fabio Quagliarella, Andrea Belotti.
Roma (4-3-3): Morgan De Sanctis; Alessandro Florenzi, Kostas Manolas, Antonio Rudiger, Lucas Digne; Miralem Pjanic, Daniele De Rossi, Radja Nainggolan; Gervinho, Edin Dzeko, Iago Falque.
Head to head
12/4/2015 - Torino 1-1 Roma (Serie A)
10/11/2015 - Roma 3-0 Torino (Serie A)
26/3/2014 - Roma 2-1 Torino (Serie A)
4/11/2013 - Torino 1-1 Roma (Serie A)
14/4/2003 - Torino 1-2 Roma (Serie A)
20/11/2012 - Roma 2-0 Torino (Serie A).
5 Pertandingan terakhir Torino (K-K-M-M-M)
1/11/2015 - Juventus 2-1 Torino (Serie A)
8/11/2015 - Torino 0-1 Inter (Serie A)
22/11/2015 - Atalanta 0-1 Torino (Serie A)
29/11/2015 - Torino 2-0 Bologna (Serie A)
2/12/2015 - Torino 4-1 Cesena (Coppa Italia).
5 Pertandingan terakhir Roma (M-M-S-K-K)
5/11/2015 - Roma 3-2 Leverkusen (UCL)
8/11/2015 - Roma 2-0 Lazio (Serie A)
22/11/2015 - Bologna 2-2 Roma (Serie A)
25/11/2015 - Barcelona 6-1 Roma (UCL)
29/11/2015 - Roma 0-2 Atalanta (Serie A).
Presentase bola.com
Torino 45-55 AS Roma