Sukses


Ballon d'Or 2015: Messi Terbaik, Barcelona Raih Dua Trofi

Bola.com, Zurich - Perhelatan Ballon d'Or 2015 di Kongresshaus, Zurich, Swiss, Selasa (12/1/2016) dini hari WIB menghasilkan dua 'sosok' menonjol, yang saling berhubungan. Duo tersebut tak lain Lionel Messi dan Barcelona.

Lionel Messi sukses meraih trofi bergengsi Ballon d'Or 2015, sekaligus mengukuhkan dirinya sebagai pengoleksi lima penghargaan individu paling bergengsi di dunia sepak bola. Bomber berkebangsaan Argentina tersebut mengalahkan pesaing tradisionalnya, Cristiano Ronaldo dan rekan setim di Barcelona, Neymar.

Sedangkan Barcelona menjadi tim dengan koleksi pemenang terbanyak. Tim raksasa asal Spanyol tersebut berhasil membawa pulang trofi juara Ballon d'Or 2015 yang disumbang Lionel Messi dan Pelatih Terbaik via Luis Enrique Martinez.

Baca Juga

Barcelona juga memiliki empat pemain di level FIFPro World XI, yang diwakili bek kanan Dani Alves, gelandang Andres Iniesta, dan duo striker, Neymar serta Lionel Messi. Jumlah tersebut sama dengan Real Madrid, yakni bek tengah Sergio Ramos, Marcelo, Luka Modric dan Cristiano Ronaldo.

Hasil Lengkap FIFA Ballon d'Or 2015:

Pemain Terbaik Dunia 2015: Lionel Messi
Pemain Wanita Terbaik 2015: Carli Lloyd
Pelatih Terbaik 2015: Luis Enrique
Pelatih Terbaik Tim Wanita 2015: Jill Ellis
Gol Terbaik 2015: Wendell Lira
FIFPro World XI : Manuel Neuer (Bayern Munchen), Sergio Ramos (Real Madrid), Marcelo (Real Madrid), Dani Alves (Barcelona), Thiago Silva (PSG), Andres Iniesta (Barcelona), Paul Pogba (Juventus), Luka Modric (Real Madrid), Neymar (Barcelona), Cristiano Ronaldo (Real Madrid), Lionel Messi (Barcelona)

Sumber: FIFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer