Sukses


Bocah Irak Ini Kenakan Kostum Lionel Messi dari Kantong Plastik

Bola.com, Dohuk - Saat peperangan tengah melanda negara Irak, seorang bocah kedapatan mengenakan kostum Lionel Messi yang terbuat dari kantong plastik. Aksi sang bocah membuat La Pulga terenyuh.

Anak kecil yang diduga berasal dari Dohuk, Irak dan tidak diketahui identitasnya tersebut mengenakan kantong plastik berwarna biru dan putih di badannya, layaknya motif seragam sepak bola Negara Argentina. Tak lupa, ia menulis nama Messi dengan nomor punggung 10 di kantong plastik itu.

Foto anak kecil tersebut beberapa minggu ini tersebar di media sosial dan langsung menjadi trending topic. Banyak para penggemar sepak bola di seluruh dunia sedang mencari siapa dan di mana anak kecil terebut berada. Mereka ingin memberikan sebuah seragam sepak bola Messi yang sebenarnya.

@Messi10stats, akun penggemar Messi yang populer, dengan hampir 700.000 pengikut di Twitter, menyebut telah dikontak oleh perwakilan Messi. Pemain asal Argentina itu ingin mengetahui jati diri sang bocah.

"Mereka ingin tahu siapa anak ini, agar Leo bisa mengatur sesuatu untuknya," tulis akun @Messi10stats. Namun sejauh ini, belum ada konfirmasi dari Lionel Messi maupun perwakilannya

Sumber: sportskeeda.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer