Bola.com, Turin - Juventus keluar sebagai pemenang pada bigmtach melawan AS Roma yang berlangsung di Juventus, Senin (25/1/2016) dini hari WIB. Berikut data dan fakta menarik yang berhasil terjaring seusai pertandingan tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Juventus meraih kemenangan tipis 1-0 melawan AS Roma pada pekan ke-21 Serie A Italia musim 2015 - 2016. Gol tunggal kemenangan Si Nyonya Tua diciptakan oleh Paulo Dybala pada menit ke-77.
Baca Juga
Hasil Lengkap Tadi Malam dan Klasemen Liga Italia 2024 / 2025: Penalti Hakan Calhanoglu Kena Tiang, Napoli Pertahankan Posisi Puncak
Hasil Lengkap Liga Italia Tadi Malam dan Klasemen Sementara: Kalah Lagi, Venezia Jadi Juru Kunci
Hasil Lengkap Liga Italia Tadi Malam: Inter Milan Menang Telak, Juventus Ditahan Imbang, Venezia Rebut 3 Poin Tanpa Jay Idzes
Juventus menguasai penuh jalannya pertandingan dengan statistik penguasaan bola mencapai 55 persen. Si Nyonya Tua memiliki tujuh peluang dari 15 kesempatan. Sementara itu, AS Roma hanya sekali mengancam gawang Juventus dari enam percobaan. Demikian statistik dari ESPN.
Tambahan tiga angka ini membuat Juventus berada di posisi kedua klasemen sementara Serie A dengan 45 angka. Bianconeri tertinggal dua angka dari Napoli yang berada di puncak klasemen. Adapun, AS Roma menghuni posisi kelima dengan 35 angka.
Paulo Dybala tampil sebagai pemain terbaik Juventus pada laga ini. Situs Whoscored memberi nilai 7,9 atas penampilan Dybala. Pemain asal Argentina itu berpartisipasi dalam 19 gol Juventus, dari total 38 gol di ajang Serie A. Dia mencetak 12 gol dan 7 assist.
Fakta Menarik Kemenangan Juventus:
1. AS Roma belum pernah memenangkan laga tandang sejak bulan Oktober
2. AS Roma hanya mampu memenangkan satu pertandingan dari 13 laga di Juventus Stadium. (menang 1 kali, imbang 5 kali, dan tujuh kali kalah).
3. AS Roma hanya berhasil meraih satu kemenangan tandang dari tujuh laga terakhir di ajang Serie A.
4. Juventus menjadi tim kedua yang paling sedikit kebobolan di bawah Inter Milan. Dari 21 laga, Si Nyonya Tua baru kebobolan 15 gol.
5. Juventus memenangkan lima laga secara beruntun melawan AS Roma di Juventus Stadium.
6. Juventus selalu mencetak gol ke gawang AS Roma dari 13 pertemuan terakhir.
7. Paulo Dybala berpartisipasi dalam 19 gol Juventus, dari total 38 gol di ajang Serie A. Dia mencetak 12 gol dan 7 assist.
Sumber: Opta Paulo
Inisialisasi Video