Sukses


Bintang Ajax Amsterdam Tolak Pindah ke AC Milan

Bola.com, Amsterdam - Pemain sayap Ajax Amsterdam, Anwar El Ghazi, menolak pindah ke AC Milan. Pemain berusia 20 tahun itu merasa ingin meningkatkan kemampuan di Ajax Amsterdam.

Dalam beberapa pekan terakhir, El Ghazi dikabarkan media-media Italia menjadi incaran AC Milan. I Rossoneri melakukan pendekatan kepada Ajax untuk membawa El Ghazi ke San Siro, pada bursa transfer musim dingin 2016.

"Jika berpikir secara logis, ini saat yang tidak tepat untuk pindah dari Ajax Amsterdam," kata El Ghazi kepada RTL.

"Jujur saja, saya melihat kesempatan untuk pindah. Namun, saya tahu kemampuan diri sendiri dan sadar kapan pengalaman saya akan berakhir di Eredivisie," lanjut El Ghazi.

El Ghazi menjadi andalan lini depan Ajax Amsterdam dalam dua tahun terakhir. Pada musim ini, pemain Belanda keturunan Maroko itu telah bermain sebanyak 26 pertandingan dan mencetak delapan gol bagi Ajax Amsterdam di berbagai ajang.

Kontrak El Ghazi bersama Ajax Amsterdam akan berakhir pada 30 Juni 2019. Menurut Transfermarkt, El Ghazi mempunyai nilai pasar sebesar 4,55 juta poundsterling atau sekitar Rp 90,39 miliar.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer