Sukses


Jadwal Siaran Langsung Liga Champions: Arsenal Vs Barcelona

Bola.com — Dua big match akan mewarnai lanjutan pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions yang berlangsung pada Selasa (23/2/2016) dan Rabu (24/2/2016). Di Emirates Stadium, Arsenal menjamu Barcelona, sementara Juventus menantang Bayern Munchen, di Turin. 

Arsenal dan Barcelona pernah bertemu pada babak yang sama di ajang Liga Champions 2010/11. Ketika itu, Lionel Messi dan kawan-kawan memastikan diri ke perempat final setelah menang agregat 4-3. 

Juventus juga bernasib sama seperti Arsenal. Pada perempat final Liga Champions 2012-13, Juventus harus memupus asa lolos ke semifinal setelah kalah agregat 0-4. 

Pada pertandingan lainnya, Manchester City akan bertandang ke Olimpiyskiy National Sports Complex, markas Dynamo Kiev. Kedua tim pernah bertemu pada babak penyisihan grup Liga Champions 2010-11. Ketika itu, City menang 1-0 di Etihad, namun kalah 0-2 di Kiev. 

Di ajang Liga Europa, Manchester United (MU) akan menjalani pertandingan menentukan melawan FC Midtjyland, Jumat (26/2/2016) dini hari WIB. Anthony Martial dan kawan-kawan membutuhkan kemenangan setidaknya 1-0 karena kalah 1-2 pada pertandingan leg pertama. 

Berikut ini adalah jadwal lengkap siaran langsung pertandingan Liga Champions dan Liga Europa:

Rabu, 24 Februari 2016

Liga Champions
Arsenal vs Barcelona, Bein Sport 1 & RCTI, pukul 02.00 WIB
Juventus vs Bayern Munchen, Bein Sport 2 & Soccer Channel, pukul 02.40 WIB

Liga Europa
SC Braga vs FC Sion, Bein Sport 2, pukul 23.55 WIB

Kamis, 25 Februari 2016

Liga Champions
Dynamo Kiev vs Manchester City, Bein Sport 1 & RCTI, pukul 02.00 WIB
PSV Eindhoven vs Atletico Madrid, Bein Sport 2, pukul 02.40 WIB

Liga Europa
Lokomotiv Moscow vs Fenerbahce, Bein Sport 2, pukul 22.55 WIB

Jumat, 26 Februari 2016

Liga Europa
Liverpool vs Augsburg, Bein Sport 1, pukul 00.30 WIB
Athletic Bilbao vs Marseille, Bein Sport 2, pukul 00.55 WIB
Lazio vs Galatasaray, Orange TV, pukul 01.00 WIB
Manchester United vs Midtjyland, RCTI, pukul 02.40 WIB
Napoli vs Villarreal, Orange TV, pukul 03.00 WIB
Tottenham Hotspur vs Fiorentina, Bein Sport 2, pukul 03.00 WIB

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer