Bola.com, Manchester - Marcus Rashford melakukan debut luar biasa bersama Manchester United. Performa gemilang sang bocah berusia 18 tahun membuat pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson, mempertimbangkan untuk membawanya ke ajang Piala Eropa 2016.
Advertisement
Baca Juga
Nama Rashford menjadi buah bibir pembicaraan pecinta sepak bola Eropa setelah menjadi pahlawan kemenangan MU di babak 32 besar Liga Europa, Jumat (26/2/2016) dini hari WIB.
Rashford menciptakan dua gol dan membawa Manchester United menutup pertandingan dengan kemenangan telak 5-1. Setan Merah lolos ke babak 16 besar berkat kemenangan agregat 6-3.
Alhasil, dalam usia 18 tahun dan 117 hari, Rashford menjadi pemain termuda sepanjang sejarah MU yang mencetak gol di kompetisi Eropa. Rekor sebelumnya dipegang oleh George Best di ajang Inter-Cities Fairs Cup pada bulan Oktober 1964.
Performa gemilang Rashford berlanjut di ajang Premier League. Pemain kelahiran 31 Oktober 1997 itu kembali menjadi pahlawan kemenangan MU, kali ini pada partai melawan Arsenal di Old Trafford. Dia menciptakan dua gol dan satu assist.
Seperti dilansir Mirror, Hodgson mempertimbangkan untuk membawanya pada dua laga uji coba timnas Inggris Jerman dan Belanda sebagai bagian dari persiapan menuju putaran final Piala Eropa 2016.
Menilik kondisi Wayne Rooney yang masih dibekap cedera, besar peluang Roy Hodgson untuk memanggil Rashford pada dua laga ini. Kesempatan ini sekaligus akan menjadi uji kelayakan bagi Rashford sebelum dipilih masuk ke timnas Inggris untuk Euro 2016.
Sumber: Daily Mirror