Sukses


Jelang Real Madrid Vs AS Roma: Zidane Sambut Totti dengan Pujian

Bola.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, melayangkan pujian tinggi kepada Francesco Totti. Menurut Zidane, kapten AS Roma itu telah melakukan sesuatu yang luar biasa sepanjang kariernya di dunia sepak bola.

Meski sudah berusia 39 tahun, Francesco Totti belum memikirkan untuk pensiun. Pemain asal Italia itu berharap mendapatkan kesempatan satu musim lagi berseragam AS Roma.

Sayangnya, masa depan Totti belakangan menjadi spekulasi. Pria yang dijuluki sebagai Pangeran Roma itu dikabarkan memiliki hubungan yang kurang harmonis dengan pelatih Luciano Spalletti. Hal itu berdampak langsung pada kelangsungan kariernya di Stadion Olimpico.

"Dia telah melakukan sesuatu yang luar biasa di sepak bola, kita semua tahu akan hal itu. Dia tahu apa yang dia bisa persembahkan untuk timnya," kata Zidane.

"Saya pernah mendengar wawancara dia, setiap saat dia bermain itu menjadi sebuah kebahagiaan untuknya. Benar saja, dia sudah melakukan itu pada sebagian besar periode kariernya," ucap Zidane.

Totti akan memimpin rekan-rekannya dalam pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions, Rabu (9/3/2016) dini hari WIB. Roma harus mengejar defisit dua gol setelah menelan kekalahan pada pertemuan pertama, 18 Februari 2016.

Meski begitu, Zidane menilai timnya tak boleh meremehkan klub asal Italia tersebut. Menurut dia, Giallorossi masih punya kesempatan untuk lolos ke perempat final.

"Kata tidak mungkin tak berlaku di dunia sepak bola. Anda harus terus bermain," ujar eks kapten tim nasional Prancis itu.

Francesco Totti mulai memperkuat AS Roma sejak 1992. Hingga kini, Totti sudah mengoleksi 293 gol dan 122 assist dalam 722 laga yang dimainkannya bersama skuat Serigala Ibukota.

Sumber: Football Italia, Transfermarkt

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Inisialisasi Video

Video Populer

Foto Populer