Bola.com, London - Pelatih Paris Saint-Germain, Laurent Blanc, memperingatkan timnya soal kualitas serangan balik yang kerap dilancarkan Chelsea. Blanc berpendapat The Blues memiliki banyak pemain dengan kecepatan tinggi untuk melakukan hal tersebut.
Advertisement
Baca Juga
PSG akan bertandang ke Stamford Bridge, markas Chelsea, untuk melakoni pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (10/3/2016) dini hari WIB. Les Parisiens akan mengawali laga nanti dengan keunggulan 2-1 hasil dari kemenangan pada leg pertama di Parc des Princes, 17 Februari 2016.
Baca Juga
Secara matematis, PSG hanya membutuhkan hasil imbang 0-0 atau 1-1 dalam laga tersebut untuk bisa melenggang ke perempat final. Namun, Blanc tak ingin timnya terlena dengan keunggulan agregat tersebut.
"Chelsea punya banyak pemain yang mampu melancarkan serangan dengan cepat. Mereka suka bersabar ketika dalam tekanan lalu melakukan serangan cepat mematikan," kata Blanc.
"Willian adalah salah satu pemain yang harus diwaspadai, begitu juga dengan Eden Hazard. Diego Costa juga pemain yang bagus dan saya juga sukai," ucap Blanc.
Musim ini menjadi yang ketiga secara beruntun bagi Paris Saint-Germain berjumpa dengan Chelsea pada fase knock out Liga Champions. Pada edisi sebelumnya, klub asal Prancis itu berhasil menyingkirkan The Blues berkat agresivitas gol tandang setelah imbang 1-1 di Paris dan 2-2 di London.
Sumber: Paris Saint-Germain