Sukses


Penyerang Gaek Spanyol Ini Berharap di Panggil Timnas

Bola.com, Bilbao - Penyerang Athletic Bilbao, Aritz Aduriz, mengaku belum menerima panggilan dari pelatih tim nasional Spanyol, Vicente del Bosque. Aduriz berharap namanya bisa dimasukkan dalam skuat La Roja dalam laga persahabatan jelang Piala Eropa 2016.

Spanyol akan menghadapi Italia (23/3/2016) dan Rumania (27/3/2016) dalam laga persabahatan sebelum turun berlaga di Piala Eropa 2016. Seperti diketahui, Spanyol kemungkinan tak memanggil Diego Costa yang mengalami penurunan performa bersama Chelsea.

Aduriz adalah opsi lain di lini depan tim Matador mengingat penampilan apiknya musim ini. Pemain berusia 35 tahun itu berhasil mencetak 30 gol dalam 46 laga di berbagai ajang bersama Athletic Bilbao.

Jumlah tersebut terbilang fantastis jika dibandingkan para penyerang Spanyol lainnya. Spanyol memiliki empat pilihan lain di lini depan seperti Alvaro Morata, Paco Alcacer, Pedro Rodriguez, dan Nolito.

"Dia (pelatih Vicente del Bosque) belum menghubungi saya. Tim nasional adalah sebuah tim yang dihuni oleh para pemain hebat dan tak mudah bagi pelatih untuk membuat keputusan," kata Aduriz.

"Saya harus menaruh rasa hormat kepada pelatih, baik secara pribadi maupun profesional," ucap Aduriz.

Hingga kini, Aritz Aduriz tercatat baru sekali membela timnas Spanyol. Hal itu terjadi pada Oktober 2010 dalam laga Kualifikasi Piala Eropa 2012 melawan Lithuania.

Sumber: Sportsmole

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer