Bola.com, Wolfsburg - Bintang Wolfsburg, Vieirinha, kehilangan satu giginya saat menghadapi Real Madrid pada laga leg pertama perempat final Liga Champions, di Volkswagen Arena, Rabu atau Kamis (7/4/2016) dini hari WIB. Gigi gelandang berusia 30 tahun itu copot setelah tidak sengaja tersikut Toni Kroos.
Advertisement
Baca Juga
Pertandingan itu berakhir 2-0 untuk Wolfsburg. Kemenangan tim tuan rumah ditentukan gol Ricardo Rodriguez lewat titik putih pada menit ke-18 dan Maximilian Arnold (25').
Pada pertengahan babak kedua, Vieirinha dalam sebuah kesempatan terlihat berebut bola dengan Kroos di tengah lapangan. Tak lama berselang, Vieirinha pun terjatuh usai duel tersebut. Dalam tayangan ulang, mulutnya terlihat terkena sikut pemain asal Jerman tersebut.
Dalam foto yang diunggah Mirror terlihat gigi Vieirinha berada tepat di samping sang pemain ketika masih terbaring di atas rumput lapangan. Mantan pemain Porto tersebut pun sempat memprotes tindakan yang dilakukan Kroos kepada wasit Gianluca Rocchi yang memimpin laga.
Namun, upaya protes Vieirinha terhadap aksi yang dilakukan Kroos tidak berbuah hukuman. Menurut media-media Eropa, wasit asal Italia tersebut tidak mengeluarkan kartu untuk mantan pemain Bayern Munchen itu karena menilai insiden tersebut terjadi secara tidak disengaja.
Meski kehilangan satu gigi, Vieirinha dapat tetap berbangga karena Wolfsburg kini berpeluang besar lolos ke semifinal Liga Champions untuk kali pertama dalam sejarah klub. Vieirinha dan kawan-kawan hanya butuh hasil imbang atau tidak kalah dengan selisih tiga gol pada leg kedua.
Sumber: Mirror