Sukses


Bobol Gawang Arsenal 3 Kali, Carroll Pede Bakal Tampil di Prancis

Bola.com, London - Striker West Ham United, Andy Carroll, mengaku optimistis bakal masuk ke dalam skuat tim nasional Inggris untuk pagelaran Piala Eropa 2016 Prancis. Pernyataan ini diungkapkannya setelah bermain 3-3 melawan Arsenal, di ajang Premier League, Sabtu (9/4/2016). 

Carroll memang tampil impresif pada pertandingan tersebut. Sempat tertinggal dua gol lebih dulu, penyerang berusia 27 tahun tersebut langsung mencetak tiga gol ke gawang The Gunners hanya dalam kurun waktu sembilan menit untuk membalikkan keadaan menjadi 3-2. 

Sayang, keunggulan tim tuan rumah tidak bertahan hingga laga usai. Arsenal akhirnya menyamakan kedudukan melalui torehan bek Laurent Koscielny pada menit ke-70. Pada akhirnya membuat Carroll dan kawan-kawan pun harus puas berbagi angka dengan The Gunners. 

Pada musim 2015-16, Carroll baru mencetak empat gol dan satu assist dari total 24 pertandingan. Total, pemain yang kariernya meningkat tajam ketika berseragam Newcastle United tersebut telah mengoleksi 18 gol dan 13 assist dari 80 laga West Ham di semua ajang. 

"Tanpa keraguan!" ujar Carroll ketika ditanya peluangnya tampil di ajang Piala Eropa 2016 usai mencetak tiga gol ke gawang Arsenal. "Saya harus menjaga keyakinan tersebut di belakang kepala. Pada saat ini, saya hanya butuh bermain dalam laga dan melihat apa yang bakal terjadi."

Carroll menjalani debut bersama timnas senior Inggris ketika menghadapi Prancis, pada pertandingan uji coba, 17 November 2010. Mantan pemain Liverpool telah mencetak dua gol dari sembilan laga bersama The Three Lions.

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer