Bola.com, Barcelona - Timnas Spanyol bakal menjalani pertandingan perdana pada putaran final Piala Eropa 2016 dengan menghadapi Ceska (13/6/2016). Mantan pemain bertahan Carles Puyol optimistis La Furia Roja bakal menembus partai final Piala Eropa 2016.
Advertisement
Baca Juga
Spanyol merupakan juara Piala Eropa edisi 2012. La Furia Roja menahbiskan diri sebagai juara setelah mengalahkan timnas Italia dengan skor telak 4-0 pada laga final yang berlangsung di Olympic Stadium, Kiev, (1/6/2016).
Pada ajang Piala Eropa kali ini, timnas Spanyol mengawali langkah mereka dengan berada di Grup D. Tim besutan pelatih Vicente del Bosque itu berada satu grup bersama Ceska, Turki, dan Kroasia.
"Saya berharap Spanyol bisa mencapai partai final dan tampil sebagai pemenang. Semuanya bergantung kepada kondisi fisik pemain. Itu karena sebagian besar pemain baru melalui musim yang panjang," ungkap Puyol.
"Kami memiliki tim bagus yang berisi para pemain hebat. Regenerasi pemain merupakan hukum dalam kehidupan. Ada beberapa pemain muda yang sudah memiliki pengalaman internasional di beberapa klub," ia menambahkan.
Carles Puyol merupakan anggota timnas Spanyol pada ajang Piala Eropa 2008 dan Piala Dunia 2010, di mana La Furia Roja berhasil mengawinkan gelar juara.
"Iker Casillas, Gerard Pique, Sergio Ramos, Sergio Busquets, Cesc Fabregas, dan David Silva. Mereka telah menghabiskan beberapa tahun. Mereka adalah pemimpin. Kami juga memiliki beberapa pemain muda seperti Thiago, Saul Niguez, dan Isco," Carles Puyol mengakhiri pembicaraan.
Sumber: Football-Espana