Sukses


Minuman Berenergi Jadi Resep Sukses Penampilan Cemerlang Vardy

Bola.com, Marseille - Penyerang timnas Inggris dan Leicester City, Jamie Vardy, mengungkapkan resep sukses di balik performa cemerlangnya musim ini. Bukan rutin berolahraga, rajin mengonsumsi minuman berenergi menjadi kunci sukses Vardy.

Jamie Vardy menciptakan 24 gol bagi Liecester City pada ajang Premier League 2015-2016 dan berada di posisi kedua di papan klasemen top skorer. Dia juga sukses mengantar Leicester menjadi kampiun dan meraih gelar Pemain Terbaik Premier League.

Vardy juga terpilih dalam 23 skuat timnas Inggris pada ajang Piala Eropa 2016. Pemain berusia 29 tahun itu menciptakan satu gol saat The Three Lions meraih kemenangan 2-1 melawan Wales pada laga kedua Grup B, (15/6/2016).

"Meminum Red Bull setiap pagi sudah menjadi rutinitas bagi saya. Saya sudah mengeceknya kepada tim kesehatan timnas dan sepertinya tidak ada masalah," ungkap Vardy kepada wartawan.

"Rekan setim di Leicester memang sempat mendorong saya untuk berlatih di gym, dan sepertinya hal itu tidak menjadikan saya lebih baik. Hingga saat itu, saya tidak pernah ke gym. Bahkan, saya tidak pernah mengangkat barbel sama sekali, hanya sekaleng Red Bull," ia menambahkan.

Pada laga melawan Rusia, Vardy tak memiliki kesempatan bermain. Adapun, dia tampil dari bangku cadangan saat berhadapan melawan Wales di pertandingan kedua Grup B.

"Itu terserah pelatih. saya tidak merasa terganggu jika menjadi pemain pengganti, karena ini adalah permainan tim," jelasnya.

"23 pemain di tim tentu saja ingin masuk skuat utama di setiap pertandingan. Siapapun yang tidak menjadi skuat utama harus menjamin bahwa mereka bisa membuat dampak ketika masuk ke lapangan, dan untungnya aku bisa melakukan itu," demikian Vardy..

Kemenangan melawan Wales membuat Inggris untuk sementara memuncaki Grup B dengan nilai empat. Mereka unggul satu poin atas Wales yang berada di tempat kedua.

Pada pertandingan terakhir Grup B Piala Eropa 2016, skuat Tiga Singa akan menghadapi Slovakia di Stade Geoffroy-Guichard, 21 Juni 2016.

Sumber: Daily Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer