Bola.com, Lille - Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Low, sudah merencanakan latihan penalti untuk pasukannya dalam beberapa hari ke depan. Hal itu untuk mengantisipasi laga perempat final Piala Eropa 2016.
Jerman memastikan lolos ke perempat final Piala Eropa 2016 setelah menang 3-0 atas Slovakia di Lille, Minggu (26/6/2016). Ketiga gol Der Panzer dicetak Jerome Boateng, Mario Gomez, dan Julian Draxler.
Advertisement
Baca Juga
Pada babak perempat final, Jerman akan menunggu pemenang antara Italia kontra Spanyol yang bakal bertanding Senin (27/6/2016). Sedangkan partai delapan besar bakal dihelat di Nouveau Stade de Bordeaux, Bordeaux, 2 Juli mendatang.
"Kami akan melakukan latihan tendangan penalti pada pekan ini. Kami juga bakal mengalisis lawan yang bakal dihadapi dan berlatih seperti biasa," kata Low seusai laga kontra Slovakia.
Latihan penalti mungkin dibutuhkan Jerman. Pasalnya melawan Slovakia, Der Panzer mendapatkan kesempatan tersebut yang gagal dituntaskan Mesut Ozil pada awal babak pertama.
Laga perempat final nanti jelas tidak mudah bagi Jerman. Italia dan Spanyol merupakan dua negara papan atas Eropa yang memiliki sejarah bagus pada turnamen-turnamen besar.
"Italia dan Spanyol memiliki gaya yang berbeda. Spanyol mungkin lebih difavoritkan, namun Italia bisa mengejutkan. Italia merupakan tim yang sangat kuat pada ajang kali ini. Saya siap menghadapi salah satu negara tersebut," ujar Low.
Sumber: DFB