Sukses


Veratti Perpanjang Kontrak Bersama PSG, Juventus Gigit Jari

Bola.com, Doha - Teka-teki masa depan Marco Verratti di Paris Saint-Germain akhirnya terungkap. Gelandang asal Italia itu tak akan hengkang pada musim panas ini setelah menandatangani kontrak anyar bersama PSG.

Verratti memperbaharui kontraknya hingga empat musim ke depan. Dengan demikian, pemain 23 tahun itu akan terus bersama Les Parisiens sampai 30 Juni 2021.

Kontrak baru ini sekaligus membuat peluang Juventus mendapatkan Marco Verratti pada bursa transfer awal musim ini dipastikan kandas. Sebelumnya, I Bianconeri ingin memplot Verratti sebagai pengganti Paul Pogba yang selangkah lagi gabung ke Manchester United.

"Akhirnya kami tiba di perpanjangan kontrak berdurasi empat tahun. Ditandatangani sampai dengan tahun 2021," kicau agen Verratti, Donato Di Campli.

Dalam kicauan tersebut juga terdapat foto Verratti sedang menandatangani kontrak barunya. Raut bahagia terpancar di wajah pemain tim nasional Italia tersebut.

Sejak bergabung dengan Paris Saint-Germain pada 2012, mantan pemain Pescara itu tercatat sudah mengoleksi 158 penampilan. Verratti saat ini sedang menjalani pemulihan usai melakukan operasi hernia. Meski begitu, dia kemungkinan besar siap kembali memperkuat PSG pada awal musim 2016-2017.

Sumber: Sportsmole

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer