Sukses


Thiago Motta Rayu Matuidi untuk Tolak Juventus

Bola.com, Paris - Gelandang Paris Saint-Germain, Thiago Motta, buka suara terkait kabar kepindahan Blaise Matuidi ke Juventus. Motta berharap, Matuidi mengurungkan recananya gabung ke Juve dan tetap bertahan bersama PSG.

Matuidi yang tampil impresif bersama Les Parisiens dan timnas Prancis di Piala Eropa 2016, membuat klub besar Eropa kepincut untuk meminangnya pada bursa transfer awal musim ini. Salah satu klub yang tertarik mendapatkan jasa pemain 29 tahun itu adalah Juventus.

I Bianconeri butuh pemain seperti Matuidi untuk menggantikan peran Paul Pogba yang hengkang ke Manchester United. Pogba gabung ke MU dengan nilai transfer yang mencapai 89 juta poundsterling atau setara dengan Rp 1,5 triliun.

Bagi Thiago Motta, tenaga Matuidi masih sangat dibutuhkan oleh Paris Saint-Germain. Oleh karena itu, Motta menyarankan pemain bernomor punggung 14 itu tetap berada di Parc des Princes.

"Tentu saja kepergiannya akan menjadi kerugian besar buat PSG. Saya memiliki hubungan yang baik dengan Blaise Matuidi. Jika dia meminta saran kepada saya, maka saya akan menyarankan dia untuk tinggal di sini," ujar Thiago Motta.

"Saya menghargai Blaise, baik di dalam maupun luar lapangan, dia melakukan pekerjaan yang baik untuk tim dan membawa mentalitas positif untuk skuat," lanjutya.

Blaise Matuidi mulai memperkuat Paris Saint-Germain sejak 25 Juli 2011. Selama lima musim membela PSG, dia berhasil mencetak 26 gol dari 237 pertandingan. Matuidi juga turut membantu Les Parisiens meraih 13 gelar juara, termasuk empat trofi Ligue 1 Prancis.

Sumber: Football Italia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer