Bola.com, Roma - AS Roma gagal menggapai asa lolos ke fase grup utama Liga Champions 2016-2017. Kekalahan dari FC Porto dengan skor 0-3, pada Leg 2 Play-off, di Stadion Olimpico, Roma, Selasa (23/8/2016) atau Rabu (24/8/2016), membuat I Lupi tersingkir dengan skor aggregat 1-4.
Tiga gol tim tamu lahir pada menit ke-8 melalui sundulan Felipe. Miguel Layun menggandakan keunggulan Porto pada menit ke-73, dan diakhiri gol Jesus Corona, dua menit berselang. Hasil tersebut semakin ironis, karena AS Roma mendapat dua kartu merah.
Advertisement
Baca Juga
Daniele De Rossi harus keluar lebih dulu setelah wasit menindak pelanggaran keras sang kapten terhadap bek lawan, Maxi Pereira, pada menit ke-39. Emerson menjadi orang kedua yang keluar, setelah melakukan tekel keras terhadap lawan pada menit ke-50.
Bagi De Rossi, kartu 'haram' dari wasit sudah tak asing lagi. Tercatat, ia sudah mengoleksi 14 kartu merah sepanjang karier profesional. Ia mendapatkan 12 kartu merah saat berkostum AS Roma, dan dua lainnya kala membela timnas Italia.
Bagi AS Roma, tiga gol yang bersarang ke gawang Wojciech Szczesny membuat mereka semakin lemah dalam urusan menjaga pertahanan. Total, mereka hanya sekali mencatat clean sheets dalam 32 laga terakhir di pentas Eropa.
Tindakan tak sportif De Rossi mendapat sindiran dari gelandang Radja Nainggolan. "Meski tertinggal lebih dulu, kami memiliki banyak kesempatan. JIka masih tetap sebelas lawan sebelas, sudah pasti kami bisa melakukan banyak hal (untuk mencetak gol). Sayang, ketika Anda bermain sembilan orang dan tertinggal, sangat normal untuk mengambil resiko, dan meninggalkan ruang lebar di belakang," ujarnya, seperti dirilis situs UEFA.
Meski tak menyebut nama, ucapan Nainggolan seperti tertuju pada De Rossi. Ia pun berharap AS Roma bisa mengambil pelajaran dari kesalahan fatal tersebut. "Sekali lagi, seharusnya kami bisa melakukan banyak variasi jika bermain dengan sebelas orang," tegas penggawa timnas Belgia tersebut.
Kegagalan AS Roma menambah deretan catatan buruk klub-klub asal Italia jika melakoni laga play-off Liga Champions. Sejak Fiorentina menang atas Sporting pada 2009, hanya ada satu klub yang mampu lolos lagi, yakni AC Milan.
Selebihnya, mereka gagal. Sampdoria takluk di tangan Werder Bremen (2010), Udinese tak berdaya kontra Arsenal (2011) dan Braga (2012). Napoli juga tak bisa melewati adangan Athletic Bilbao (2014), dan Lazio gagal melewati Bayer Leverkusen (2015).
Sebagian Kartu Merah De Rossi
18/6/2006 Italia 1-1 AS (Piala Dunia)
25/9/2008 Genoa 3-1 AS Roma (Serie A)
7/3/2009 AS Roma 1-1 Udinese (Serie A)
5/12/2010 Chievo 2-2 AS Roma (Serie A)
2/5/2011 Bari 2-3 AS Roma (Serie A)
11/11/2012 Lazio 3-2 AS Roma (Serie A)
6/1/2014 Juventus 3-0 AS Roma (Serie A)
7/12/2014 AS Roma 2-2 Sassuolo (Serie A)
7/9/2015 Italia 1-0 Bulgaria (Kualifikasi Piala Dunia)
24/8/2016 AS Roma 0-3 Porto (Liga Champions)
Sumber: UEFA .com