Sukses


New York City FC Bikin Blunder soal Jumlah Gol Lampard

Bola.com, New York - New York City FC membuat blunder ketika merayakan "Frank Lampard Day" sebelum pertandingan melawan DC United, Jumat (02/09/2016). Alih-alih ingin merayakan gol ke-300 Lampard, ternyata ketika itu torehan sang pemain belum mencapai jumlah yang dimaksud. 

Kejadian ini terungkap setelah Lampard sempat mengunggah foto perayaan tersebut di akun Instagram-nya beberapa pekan sebelum laga. Dalam foto tersebut, eks pemain Chelsea itu menuliskan, "Sangat bangga bisa mencapai 300 gol."

Namun, menurut Skysports, sebelum pertandingan melawan DC United, Lampard sebenarnya baru mencetak 299 gol. Salah satu penyebab salah perhitungan gol adalah laga yang dilakoni Lampard ketika membela West Ham United pada 1999. 

Frank Lampard ketika merayakan Frank Lampard Day bersama New York City FC, Jumat (2/9/2016). (Skysports).

Kala itu, Lampard bermain dan mencetak gol ke gawang Aston Villa di ajang Piala Liga Inggris. Namun, laga itu harus diulang lantaran West Ham United memainkan pemain yang tidak memenuhi syarat, Emmanuel Omoyinmi. 

Pada pertandingan ulang, Lampard kembali mencetak gol. Ternyata, New York City FC memasukkan kedua torehan itu ke dalam perhitungan jumlah gol Lampard. Padahal, seharusnya satu gol Lampard tidak dihitung karena laga berstatus batal. 

New York City FC, dalam keterangan resmi, mencatat gol Lampard selama berseragam West Ham United adalah 39, namun mengacu terhadap perhitungan di atas, seharusnya gelandang berusia 38 tahun itu baru menciptakan 38 gol. 

Beruntung, Lampard tidak mempermasalahkan gol tersebut. Sebab, ia pada akhirnya berhasil mencapai gol ke-300 ketika mencetak gol pada menit ke-85 melawan DC United. Pada masa injury time, Lampard pun mampu meraih gol ke-301 usai kembali mencatatkan namanya di papan skor.

Sumber: Skysports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer