Sukses


Bertandang ke Feyenoord, MU Larang Fans Pakai Atribut Klub

Bola.com, Manchester - Manchester United (MU) memberi peringatan kepada fansnya untuk tidak menggunakan atribut klub ketika menghadiri laga matchday pertama Liga Europa 2016-2017 melawan Feyenoord, di Stadion De Kuip, Kamis atau Jumat (16/9/2016) dini hari WIB.

Peringatan tersebut dikeluarkan pihak klub untuk mencegah terulangnya bentrokan antarfans seperti yang pernah terjadi pada 2012. Ketika itu, MU bertandang ke Amsterdam Arena untuk menghadapi Ajax dalam laga Liga Europa.

Seusai laga, 76 fans Setan Merah ditangkap karena terlibat bentrokan. Agar kejadian tersebut tak terulang, kubu Old Trafford melarang 1.400 fans yang ikut ke markas Feyenoord untuk menggunakan jersey, scarf, atau apapun yang berupa atribut klub.

MU juga meminta para suporter yang ikut menghadiri pertandingan tandang agar segera keluar stadion sesuai laga. Demi memastikan para fansnya selamat kembali dari Belanda, pihak klub memberikan layanan kereta khusus.

Berikut ini bunyi pernyataan yang dikeluarkan MU terkait pelarangan tersebut:

Untuk keselamatan Anda sendiri disarankan agar menggunakan pakaian yang tak mencolok dan menghindari daerah-daerah yang berpotensi terjadi konfilk

Setelah pertandingan berakhir, semua fans Manchester United diharapkan langsung keluar dari stadion. Sebuah kereta khusus dengan 1.200 kursi telah disiapkan dari stasiun. Layanan kereta ini akan berhenti di stasiun kereta Rotterdam dan Amsterdam.

Pastikan Anda membawa pasport setiap saat seperti yang telah disyaratkan oleh hukum di Belanda. Sebab, saat ini ada tingkat ancaman yang tinggi dari terosisme di Eropa dan Anda harus mengutamakan keselamatan pribadi dan keamanan Anda saat di perjalanan.

Sumber: Manchester Evening News

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer