Bola.com, Barcelona - Barcelona berpesta tujuh gol tanpa balas ke gawang Celtic, pada laga matchday pertama Liga Champions, di Camp Nou, Selasa atau Rabu (14/9/2016) dini hari WIB.
Advertisement
Baca Juga
Kemenangan ini membuat Barcelona menghuni puncak klasemen sementara Grup C dengan koleksi tiga poin, sedangkan Celtic, harus terdampar di dasar klasemen.
Pada laga selanjutnya, pasukan Luis Enrique akan bertandang ke Borussia-Park untuk menjajal kekuatan Borussia Moenchengladbach pada 28 September 2016. Di hari yang sama, Celtic akan menjamu Manchester City di Celtic Park.
Bermain di depan pendukungnya sendiri, Barcelona langsung menekan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Usaha Los Cules pun tak sia-sia setelah mampu unggul cepat melalui aksi Lionel Messi pada menit ketiga.
Diawali dari serangan di sektor kiri, Neymar berhasil memberikan umpan terobosan kepada Messi. Tanpa ragu, pemain asal Argentina itu langsung melepaskan sepakan kaki kanan dari sudut sempit yang bolanya bersarang di kanan atas gawang Celtic.
Pada menit ke-24, Celtic mendapatkan hadiah tendangan penalti setelah kiper Marc-Andre ter Stegen melanggar Moussa Dembele di kotak terlarang. Namun, Dembele yang maju sebagai eksekutor gagal melakukan tugasnya setelah bola hasil sepakannya berhasil ditebak oleh Ter Stegen.
Tiga menit berselang, Barcelona berhasil menggandakan keunggulan melalui Messi. Kembali memanfaatkan umpan Neymar, Messi kemudian melepaskan sepakan kaki kiri dari jarak dekat yang merobek sudut kiri bawah gawang.
Messi nyaris kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-44. Namun, bola hasil sepakan kaki kirinya masih terlalu tinggi dari gawang Celtic kawalan Dorus de Vries.
Memasuki paruh kedua laga, Barcelona semakin gencar melakukan serangan ke lini pertahanan Celtic. Pada menit ke-50, giliran Neymar yang mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangan bebas yang dilakukannya gagal diantisipasi kiper Celtic.
Sembilan menit berselang, Andres Iniesta turut mencatatkan namanya di papan skor. Iniesta sukses memanfaatkan umpan Neymar dan melakukan sepakan voli menggunakan kaki kanan yang bolanya bersarang di pojok kanan atas gawang.
Barcelona kemudian menjauh pada menit ke-60 setelah Messi mencetak hat-trick. Menerima umpan Suarez, Messi lalu melepaskan sepakan kaki kiri dari jarak dekat yang bolanya merobek tengah gawang De Vries.
Tak ingin ketinggalan, Suarez turut mencetak gol untuk Barcelona pada menit ke-75. Menerima umpan Neymar, pemain asal Uruguay itu melepaskan tendangan voli yang membuat skor berubah.
Dua menit sebelum berakhirnya waktu normal, Suarez kembali mencatatkan namanya di papan skor. Memanfaatkan umpan Messi dari tendangan pojok, Suarez kemudian melepaskan sepakan dari jarak dekat untuk mengubah skor menjadi 7-0. Skor itu pun bertahan hingga laga usai.
Menurut statistik UEFA, Barcelona tampil mendominasi pertandingan dengan memiliki 67 persen penguasaan bola berbanding 33 persen milik Celtic. Klub asal Catalan juga sukses melepaskan 15 percobaan yang tiga di antara akurat, sedangkan Celtic hanya memiliki satu sepakan tepat sasaran dari total empat peluang.
Susunan pemain
Barcelona: 1-Marc-Andre ter Stegen, 20-Sergi Roberto, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 4-Ivan Rakitic (8-Andres Iniesta 46'), 5-Sergio Busquets (12-Rafinha 61'), 21-Andre Gomes, 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 11-Neymar
Pelatih: Luis Enrique (Spanyol)
Celtic: 24-Dorus de Vries, 23-Mikael Lustig 2-Kolo Toure, 28-Erik Sviatchenko (34-Eoghan O'Connell 68'), 63-Kieran Tierney, 6-Nir Bitton (42-Callum McGregor 76'), 27-Patrick Roberts (14-Stuart Armstrong 68'), 12-Cristian Gamboa, 8-Scott Brown, 11-Scott Sinclair, 10-Moussa Dembele
Pelatih: Brendan Rodgers (Irlandia Utara)
Wasit: Ovidiu Hategan (Rumania)