Sukses


Tuchel Puas Dortmund Mampu Imbangi Real Madrid

Bola.com, Dunia - Pelatih Borussia Dortmund, Thomas Tuchel, mengaku puas dengan raihan hasil imbang 2-2 kontra Real Madrid dalam laga matchday kedua Liga Champions 2016-2017, Selasa (27/9/2016) atau Rabu dini hari WIB.

Bermain di Signal Iduna Park, Dortmund sempat tampil dominan pada menit-menit awal laga. Namun, Die Borussen kecolongan setelah Madrid membuka keunggulan melalui Cristiano Ronaldo (17').

Namun, keunggulan Los Blancos hanya bertahan sampai menit ke-43. Pierre-Emerick Aubameyang berhasil mencetak gol penyama setelah memanfaatkan kesalahan Raphael Varane.

Pada menit ke-68, Varane menebus kesalahannya dengan mencetak gol dan membuat Madrid kembali unggul. Namun, kemenangan tersebut akhirnya gagal setelah Andre Schurle mencetak gol pada menit ke-87.

"Tentu saja, saya puas dengan raihan hasil ini. Sebab, kami sulit bangkit secara dua kali melawan tim kelas dunia seperti Real Madrid," kata Tuchel.

"Kami juga bermain bagus di babak pertama dan mencetak banyak peluang. Kami juga mengendalikan laga pada babak kedua. Saya senang atas penampilan dari para pemain," ujar Tuchel.

Tambahan satu poin membuat Dortmund kini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup F dengan empat poin. Sedangkan Madrid berada di posisi kedua dengan koleksi poin sama hanya kalah selisih gol.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer